Ternyata, Renato Sanches Bukan Prioritas Liverpool di Musim Panas Ini

Ternyata, Renato Sanches Bukan Prioritas Liverpool di Musim Panas Ini
Gelandang Portugal, Renato Sanches (c) AP Photo

Bola.net - Jurnalis kenamaan Italia, Fabrizio Romano, menyebutkan kalau Renato Sanches tidak masuk dalam daftar prioritas belanja Liverpool di musim panas. Raksasa Inggris itu disebut lebih membutuhkan sosok penyerang.

Beberapa pemberitaan cukup sering mengaitkan Liverpool dengan gelandang Lille tersebut. Terutama setelah mereka kehilangan Georginio Wijnaldum yang memutuskan hengkang ke PSG sebelum kontraknya berakhir.

Sejatinya, Liverpool tidak perlu mengkhawatirkan kepergian Wijnaldum ke klub lain. Sebab mereka tidak kekurangan stok di lini tengah dengan kehadiran Jordan Henderson, Fabinho, Naby Keita hingga Thiago Alcantara.

Apalagi masih ada sejumlah pemain muda potensial seperti Curtis Jones. Belum lama ini, Jurgen Klopp selaku pelatih the Reds mengatakan bahwa dirinya ingin melihat para pemain unjuk gigi di pra-musim sebelum berangkat mencari sosok baru.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Gelandang Bukan Prioritas

Liverpool tidak kekurangan sumber daya di lini tengah. Jadi, kalau dilihat dari komposisinya, mereka sebenarnya tidak terlalu membutuhkan Sanches. Hal itu dipertegas lagi oleh Romano yang dikenal handal dalam urusan kabar transfer pemain.

Ia mengungkapkan kalau sektor gelandang bukan prioritas Liverpool saat ini. Mereka baru melakukan pergerakan kalau ada kesempatan yang bisa dimanfaatkan.

"Mari klarifikasi soal Liverpool dan gelandang. Seperti yang saya katakan di podcast sebelumnya mengenai rumor Renato Sanches, Liverpool akan merekrut gelandang hanya kalau ada kesempatan," ujarnya dalam podcast Here We Go.

2 dari 2 halaman

Striker Lebih Penting

Romano pun menjelaskan prioritas Liverpool sesungguhnya di bursa transfer musim panas ini, yakni lini serang. Apalagi the Reds bisa kehilangan Sadio Mane dan Mohamed Salah pada pertengahan musim.

"Prioritas mereka adalah merekrut striker atau pemain menyerang karena mereka akan kehilangan Salah dan Mane yang tampil di Africa Cup of Nations selama beberapa pekan," kata Romano melanjutnya.

"Mereka lebih mencari sosok penyerang baru ketimbang seorang gelandang," pungkasnya. Dan belakangan ini, the Reds cukup sering dikaitkan dengan Domenico Berardi yang sekarang memperkuat Sassuolo.

Africa Cup of Nations rencananya akan digelar pada awal tahun 2022 mendatang, tepatnya mulai tanggal 9 Januari hingga 6 Februari. Mo Salah memperkuat Timnas Mesir, sementara Mane bakal bergabung dengan skuat Senegal.

(Podcast Here We Go - via The Sport Review)