
Bola.net - Erik Ten Hag baru-baru ini membeberkan alasan mengapa ia kini menjadikan Luke Shaw pemain kunci Manchester United. Manajer Setan Merah itu menyebut bahwa sang bek punya mentalitas dan etos kerja yang bagus dan itu tercermin dalam permainannya.
Di awal musim kemarin, Shaw sempat terdepak dari skuat Manchester United. Posisinya di bek kiri Setan Merah sempat direbut oleh rekrutan baru Setan Merah, Tyrell Malacia.
Namun tidak lama berselang, Shaw kembali menjadi andalan di lini pertahanan MU. Bahkan ia sekarang lebih banyak diplot sebagai bek tengah Setan Merah.
Advertisement
Ketika ditanya apa yang membuat Shaw kini jadi andalan Ten Hag, begini jawaban sang manajer. "Saya menyukai dia karena dia jujur pada dirinya sendiri," ujar Ten Hag kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Kerja Keras
Ten Hag menyebut bahwa Shaw tahu bahwa di awal musim performanya tidak maksimal. Alhasil ia bekerja keras dan merebut kembali tempatnya di skuat Setan Merah.
"Setelah ia tidak bermain di dua pertandingan di awal musim kemarin, ia bilang bahwa performanya memang tidak bagus jadi ia tidak bermain. Namun saya bisa bilang bahwa sejak hari pertama pra musim, ia bekerja sangat keras," sambung Ten Hag.
"Dia memberikan contoh bagaimana cara kami untuk memenangkan pertandingan-pertandingan besar, dan saya senang dengan perkembangannya saat ini."
Dampak Besar
Ten Hag juga senang melihat Shaw yang kini bisa bermain sama bagusnya baik di bek kiri maupun di bek tengah. Jadi ia menilai Shaw kini jadi aset yang berharga bagi timnya.
"Saya rasa ia memberikan dampak yang besar bagi tim kami entah saat ia bermain sebagai bek kiri atau sebagai bek tengah. Dia pemain yang hebat dan ia juga punya kepribadian yang bagus di ruang ganti kami," sambung Ten Hag.
"Dia juga kini menjadi sosok pemimpin di dalam tim ini. Ia menunjukkan kepemimpinan yang bagus dan ia juga menjadi teladan bagi pemain-pemain lainnya. Ia memberikan kontribusi yang besar bagi tim ini dengan kemampuan dan juga kekuatan fisiknya," ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri akan kembali beraksi di ajang Premier League pada dini hari nanti.
Setan Merah bertandang ke London untuk menghadapi Crystal Palace di laga tunda EPL 2022/23.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
- Semakin Moncer, Erik Ten Hag Sebut Alejandro Garnacho Bakal Jadi 'Monster' Baru Manchester United
- Usai Menangi Derby Manchester, Erik Ten Hag Minta MU Tidak Remehkan Crystal Palace
- Demi Menit Bermain, MU Pinjamkan Harry Maguire ke West Ham?
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 19-24 Januari 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 17 Januari 2023 21:00
Borussia Dortmund Dapatkan Talenta Muda Manchester United Ini?
-
Liga Inggris 17 Januari 2023 20:40
Waduh, Negosiasi Kontrak Baru Alejandro Garnacho di MU Macet?
-
Liga Inggris 17 Januari 2023 20:20
Alternatif Osimhen, Manchester United Pertimbangkan Angkut Dusan Vlahovic
-
Liga Inggris 17 Januari 2023 19:40
Gelandang Ini Jadi Rekrutan Ketiga Manchester United di Januari 2023?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...