Ternyata Chelsea Pernah Ajukan Tawaran Untuk Martial

Ternyata Chelsea Pernah Ajukan Tawaran Untuk Martial
Anthony Martial mendapatkan kontrak selama empat tahun di Old Trafford. (c) mu
Bola.net - Jawara Premier League musim lalu, Chelsea, ternyata pernah mengajukan tawaran terhadap penggawa anyar Manchester United, Anthony Martial. Fakta tersebut dibeberkan oleh salah seorang agen sepakbola yang cukup tersohor dengan akun @Agent_Edward.

Dalam pernyataannya, ia menyebut bahwa The Blues sempat menawar Martial dengan harga 40 juta Pounds dua bulan lalu. Tepatnya, sebelum Jose Mourinho merekrut Radamel Falcao dari Monaco dengan status pinjaman.

Akan tetapi, transfer tersebut kemudian menguap begitu saja. Alhasil, The Red Devils menjadi klub yang resmi mengamankan jasa pemuda yang disebut sebagai penerus Thierry Henry itu.

Martial sendiri kabarnya dibeli dengan harga 36 juta Pounds (belum termasuk bonus yang diberikan). Jika bonus tersebut turun, maka total jumlah transfer penyerang Prancis U-21 itu mencapai 58 juta Pounds.[initial]

 (twt/yp)