Ternyata Bek MU Ini Pernah Cari Gara-gara dengan Sir Alex

Ternyata Bek MU Ini Pernah Cari Gara-gara dengan Sir Alex
Sir Alex Ferguson (c) Ist

Bola.net - - Bek Manchester United, Marcos Rojo, mengungkapkan bahwa dia pernah khawatir akan dikeluarkan dari klub oleh Sir Alex Ferguson karena ulahnya di luar lapangan.

Saat itu, Rojo memang menetap bertetangga dengan Fergie di Manchester ketika baru tiba dari Argentina. Dia pun sedang menikmati pesta malam natal di rumahnya dan menyulut kembang api di tengah malam.

"Saat natal, seluruh keluarga saya datang untuk berlibur, memang hal biasa menyulut kembang api di momen seperti itu," ujar Rojo di tribalfootball.

"Mereka semua tidur lebih awal, tetapi saya ingin mengejutkan keluarga saya dan kembali menyulut kembang api di tengah malam."

Namun demikian, Fergie yang mengetahui Rojo berpesta terlalu malam langsung menegurnya di lorong Old Trafford esok harinya. Rojo pun cukup ketakutan akan dikeluarkan dari klub meskipun Fergie hanya terlihat bercanda.

"Ferguson berkata kepada saya di lorong stadion: 'semalam anda membuat pertunjukan cahaya yang sangat bagus'," sambung dia.

"Saya rasa ingin mati, saya kira dia akan menendang saya dari klub tetapi untungnya dia menerima aksi saya tersebut."