Termasuk Sancho dan Pogba, Ini 10 Rekrutan Manchester United dengan Banderol Tertinggi

Termasuk Sancho dan Pogba, Ini 10 Rekrutan Manchester United dengan Banderol Tertinggi
Jadon Sancho resmi bergabung dengan Manchester United (c) MUFC Official

Bola.net - Jadon Sancho akhirnya dipastikan berseragam Manchester United. Pemain sayap berusia 21 tahun ini dipinang Borussia Dortmund dengan mahar sebesar 85 juta Euro.

Bergabungnya Sancho dengan United ini menjadikan pemain asal Inggris ini mencatatkan sejumlah rekor. Sancho mencatatkan namanya sebagai salah seorang pemain yang menjadi rekrutan termahal Setan Merah.

Tak hanya itu. Ada lagi rekor yang dicatatkan Sancho usai resmi bergabung dengan Manchester United. Ia ditahbiskan sebagai pemain dengan nilai pasar tertinggi yang diboyong United sepanjang sejarah mereka.

Selain Sancho, ada sejumlah pemain dengan nilai pasar selangit yang juga diboyong United. Siapa saja para pemain tersebut? Berikut sepuluh di antaranya.

1 dari 10 halaman

Alex Telles

Alex Telles

Alex Telles (c) MUFC

Urutan kesepuluh dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United diisi oleh Alex Telles. Pemain beruia 27 tahun ini ditaksir memiliki nilai pasar sebesar 40 juta Euro kala dipinang dari FC Porto pada musim 2020/2021. Waktu itu, Pemain asal Brasil tersebut dipinang dengan nilai transfer sebesar 15 juta Euro.

2 dari 10 halaman

Donny van de Beek

Donny van de Beek

Donny van de Beek (c) MUFC

Van de Beek menempati peringkat kesembilan dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United. Waktu diboyong dari Ajax pada musim 2020/2021, pemain berusia 23 tahun tersebut ditaksir memiliki nilai pasar sebesar 44 juta Euro. Saat diboyong dari Ajax, pemain asal Belanda ini dimahari 39 juta Euro.

3 dari 10 halaman

Robin van Persie

Robin van Persie

Robin Van Persie (c) AFP

Posisi delapan dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United diisi oleh Robin van Persie. Ketika dipinang dari Arsenal pada musim 2012/2013, Van Persie ditaksir memiliki banderol sebesar 47,5 juta Euro. Waktu itu, Van Persie yang berusia 29 tahun tersebut ditransfer dengan biaya sebesar 30,7 juta Euro.

4 dari 10 halaman

Angel Di Maria

Angel Di Maria

Angel Di Maria (c) AFP

Urutan ketujuh dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United ditempati Angel Di Maria. Ketika ditransfer dari Real Madrid pada 2014/2015, pemain berusia 26 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol sebesar 50 juta Euro. Waktu itu, pemain asal Argentina tersebut dipinang dengan nilai transfer sebesar 75 juta Euro.

5 dari 10 halaman

Romelu Lukaku

Romelu Lukaku

Romelu Lukaku (c) AFP

Peringkat keenam dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United ditempati Romelu Lukaku. Pemain berusia 24 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol sebesar 50 juta Euro kala dipinang United dari Everton pada 2017/2018. Waktu itu, pemain asal Belgia ini dipinang dengan mahar sebesar 84,7 juta euro.

6 dari 10 halaman

Harry Maguire

Harry Maguire

Harry Maguire (c) Pool AFP via AP Photo

Harry Maguire berada di posisi lima dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United. Kala dipinang dari Leicester City pada 2019/2020, pemain berusia 26 tahun tersebut, ditaksir memiliki nilai pasar sebesar 50 juta Euro. Waktu itu, pemain asal Inggris ini ditransfer dengan nilai sebesar 87 juta Euro.

7 dari 10 halaman

Bruno Fernandes

Bruno Fernandes

Bruno Fernandes (c) AP Photo

Peringkat keempat dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United ditempati Bruno Fernandes. Saat ditransfer dari Sporting Lisbon, pada 2019/2020, ia ditaksir memiliki banderol sebesar 60 juta Euro. Waktu itu, Bruno dipinang dengan nilai transfer sebesar 63 juta Euro.

8 dari 10 halaman

Alexis Sanchez

Alexis Sanchez

Alexis Sanchez (c) MUFC

Alexis Sanchez menempati posisi tiga dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United. Kala didatangkan dari Arsenal pada 2017/2018, pemain berusia 29 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol sebesar 70 juta Euro. Sementara, waktu itu, nilai transfer Sanchez berada di angka 36 juta Euro.

9 dari 10 halaman

Paul Pogba

Paul Pogba

Paul Pogba (c) AP Photo

Peringkat kedua dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United ditempati oleh Paul Pogba. Saat ditransfer dari Juventus pada musim 2016/2017, pemain berusia 23 tahun ini ditaksir memiliki banderol sebesar 70 juta Euro. Waktu itu, pemain asal Prancis ini diboyong ke Old Trafford dengan mahar sebesar 105 juta Euro.

10 dari 10 halaman

Jadon Sancho

Jadon Sancho

Jadon Sancho (c) MUFC Official

Jadon Sancho menempati posisi puncak dalam daftar sepuluh pemain dengan market value tertinggi yang didatangkan Manchester United. Kala dipinang dari Borussia Dortmund pada awal musim 2021/2022 tersebut, pemain berusia 21 tahun tersebut ditaksir memiliki nilai pasar 100 juta Euro. Waktu itu, jebolan Akademi Manchester City dipinang dengan mahar sebesar 85 juta Euro.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)