Termasuk pada Iwobi, Ozil Terkesan dengan Youngster Arsenal

Termasuk pada Iwobi, Ozil Terkesan dengan Youngster Arsenal
Alex Iwobi (c) Arsenal FC
- Pemain senior Arsenal Mesut Ozil mengaku terkesan dengan para pemain muda Arsenal. Dua pemain yang menyita perhatiannya adalah Alex Iwobi dan Serge Gnabry.


Iwobi, 19 tahun, mendapat debut pertamanya pada bulan Oktober ketika The Gunners menghadapi Barcelona. Sejak itu, ia menjadi pemain reguler Arsene Wenger. Iwobi telah mencetak dua gol dan memberikan dua assist dari 10 penampilan.


"Alex Iwobi membuat saya terkesan dengan permainannya akhir-akhir ini," kata Ozil pada majalah Arsenal.


Selain itu, Ozil juga memberikan pujian pada Gnabry meskipun ia gagal bersinar ketika menjalani masa peminjaman bersama West Brom.


"Kemudian ada Serge Gnabry pemain yang saya sukai. Dia sangat kuat,  semangat dengan niat besar untuk menang. Saya rasa mereka bisa mencapai banyak hal," tutur gelandang internasional dari Jerman tersebut. [initial]

 (goal/shd)