Termasuk MU, Ada Lima Klub Berebut Christian Eriksen

Termasuk MU, Ada Lima Klub Berebut Christian Eriksen
Christian Eriksen dan Jose Mourinho. (c) AP Photo

Bola.net - Playmaker Tottenham, Christian Eriksen nampaknya tidak perlu merisaukan tim mana yang bakal ia perkuat musim depan. Ada lima tim papan atas Eropa yang diberitakan tertarik menggunakan jasanya.

Pemain asal Denmark itu sudah menjadi salah satu pemain terbaik di EPL dalam beberapa tahun terakhir. Ia menjadi roh dalam serangan Tottenham dengan perannya sebagai playmaker.

Belakangan ini ada banyak gosip terkait masa depan Eriksen. Ia diberitakan tidak mau memperpanjang kontraknya di Tottenham yang akan berakhir di akhir musim nanti.

90min melansir bahwa Eriksen punya banyak opsi untuk masa depannya. Ada lima tim papan atas Eropa yang bersedia menampungnya.

Klub mana saja yang tertarik merekrut Eriksen? Simak informasinya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Lima Klub

Laporan itu melansir ada satu klub asal Inggris yang tertarik merekrut Eriksen. Mereka adalah Manchester United yang sudah lama dikaitkan dengan sang playmaker.

Ketertarikan untuk Eriksen juga datang dari Spanyol. Dua tim terbaik La Liga, Real Madrid dan Barcelona diberitakan ingin memboyong sang playmaker ke Spanyol.

Sementara itu Juara Serie A dan Bundesliga, Juventus dan Bayern Munchen juga diberitakan tertarik untuk merekrut pemain berusia 27 tahun tersebut.

2 dari 3 halaman

Siap Dijual

Laporan itu membeberkan bahwa Eriksen bakal dijual oleh Tottenham di bursa transfer musim dingin nanti.

Mereka tidak mau mengalami kerugian karena sang pemain pergi sebagai free agent. Untuk itu mereka akan menawarkannya ke klub-klub tersebut di bulan Januari nanti.

Transfer ini juga sudah direstui oleh Jose Mourinho yang merasa sang playmaker sudah tidak memiliki niatan untuk membela timnya.

3 dari 3 halaman

Harga Terjangkau

Tottenham diberitakan akan memberikan diskon besar untuk transfer Eriksen di bulan Januari nanti.

Mereka akan mematok harga sang playmaker di angka 30 juta pounds setelah sebelumnya mereka mematok harga 60 juta pounds.

(90min)