
Bola.net - Arsenal merupakan salah satu klub terbaik di Liga Inggris. Kendati sudah beberapa waktu tak pernah meraih gelar juara Premier League, The Gunners tetaplah tim dengan gengsi tinggi.
Banyak pemain pesepak bola yang berharap bisa bergabung dengan The Gunners. Bahkan, ada sejumlah bintang yang benar-benar bisa bergabung dengan klub tersebut.
Namun, sebaliknya, ada sejumlah pemain yang gagal berseragam The Gunners. Padahal, mereka sudah hampir bisa bergabung dengan klub tersebut.
Advertisement
Siapa saja para pemain yang nyaris bergabung dengan Arsenal, meski pada akhirnya gagal? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Yaya Toure
Pemain pertama yang sempat hampir bergabung dengan Arsenal, kendati akhirnya batal, adalah Yaya Toure. Pemain asal Pantai Gading itu sempat nyaris bergabung dengan The Gunners pada 2003 lalu.
Waktu itu, Toure disebut telah menjalin kesepakatan dengan Arsenal. Namun, entah dengan alasan apa, Toure -yang waktu itu berusia 21 tahun tersebut- memilih bergabung dengan Metalurg Donetsk dari KSK Beveren.
"Ia sudah bersepakat dengan kami. Kami memang membuat sejumlah kesalahan, tapi ia bukanlah satu dari kesalahan-kesalahan kami. Faktanya, ia lebih memilih bergabung dengan Metalurg Donetsk," kata manajer Arsenal waktu itu, Arsene Wenger.
Paul Pogba
Pemain kedua yang sempat nyaris bergabung dengan Arsenal, walau akhirnya batal, adalah Paul Pogba. Gelandang Prancis ini sempat nyaris berseragam The Gunners pada 2012 lalu.
Waktu itu, Pogba meninggalkan salah satu rival Arsenal, Manchester United. The Gunners pun berusaha untuk meminang gelandang enerjik tersebut.
"Semua terjadi begitu cepat. Kami sempat tertarik kepadanya. Kami coba memboyongnya ke sini, tapi ia dengan cepat menandatangani kontrak bersama Juventus," kata Wenger.
N'Golo Kante
N'Golo Kante menjadi pemain ketiga yang sempat nyaris bergabung dengan Arsenal, walau akhirnya batal. Gelandang Prancis ini disebut sempat bakal diboyong ke kandang Arsenal pada 2016 lalu.
Kante sendiri merupakan buruan Wenger sejak lama. Namun, upaya pelatih asal Prancis untuk merekrut kompatriotnya tersebut selalu gagal.
"Saya coba meminang Kante sejak saat ia masih di Prancis dan berlanjut sampai ketika ia memperkuat Leicester. Kami memang tak bisa menjelaskan segalanya. Trasnfer adalah transfer. Namun, ini semua cukup jelas melihat ke mana Kante merapat," tegas Wenger.
Zlatan Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic menjadi pemain keempat yang sempat nyaris bergabung dengan Arsenal, walau akhirnya batal. Ia disebut nyaris bergabung dengan Arsenal pada tahun 2000 lalu.
Ibra mendapat kesempatan untuk berlatih bersama Arsenal. Pemain asal Swedia ini pun sudah mendapat jersey dengan namanya di punggung.
Namun, Wenger membuat blunder dengan meminta Zlatan untuk menjalani trial di timnya. Permintaan wajar Wenger ini membuat Zlatan murka.
"Zlatan tak melakukan audisi," ucap Zlatan, seperti dilansir Daily Mail.
"Saya menunggu Wenger meyakinkan saya untuk bergabung dengan Arsenal. Namun, ia bahkan tak mencoba. Ia tak pernah secara serius memberikan tawaran kepada saya," ia menambahkan.
Cristiano Ronaldo
Pemain lain yang juga sempat nyaris bergabung dengan Arsenal, meski akhirnya urung, adalah Cristiano Ronaldo. Winger Portugal ini disebut sudah sempat diminati The Gunners pada 2003 lalu.
Waktu itu, Ronaldo -yang berusia 18 tahun- sudah sempat berlatih dengan skuad The Gunners. Ia bahkan juga sudah mendapat jersey bernomor punggung sembilan dengan namanya sendiri.
Manajer Arsenal waktu itu, Arsene Wenger, menyebut ada sejumlah alasan di balik kegagalan timnya meminang Ronaldo. Waktu itu, sambung manajer asal Prancis tersebut, mereka gagal bersepakat dengan Sporting Lisbon, soal banderol Ronaldo. Padahal, permintaan Sporting sendiri tak terlalu tinggi, sekitar 12 juta pounds saja.
"Saya sudah mengajaknya berkeliling dan memberinya jersey bertuliskan namanya. Namun, pada akhirnya, semua gagal karena dana transfer. Manchester United membayar 12 juta pounds, yang tak bisa kami penuhi waktu itu," tutur Wenger.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Termasuk Duo Manchester United, Ini Starting XI Termahal di Dunia pada Awal 2022
- De Bruyne dan Grealish Terpental, Pemain Muda Madrid Masuk Klub 100 Juta Plus
- Gokil! Cetak Gol ke Gawang 80 Tim Berbeda, Zlatan Ibrahimovic Samai Rekor Cristiano Ronaldo
- Termasuk Bintang Muda Real Madrid, Ini 20 Pemain Termahal di Dunia Saat Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 9 Januari 2022 19:30
-
Liga Inggris 9 Januari 2022 10:00
Puja Puji Thomas Tuchel untuk Lewis Hall, Bek Masa Depan Chelsea
-
Liga Inggris 9 Januari 2022 09:40
Mainkan Skuat Campuran Lawan Tim Divisi Lima, Begini Penjelasan Bos Chelsea
-
Liga Inggris 9 Januari 2022 09:20
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
-
Bulu Tangkis 19 Maret 2025 22:45
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 21:26
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...