Terbuang dari MU, Jesse Lingard Sudah Bikin 4 Gol dari 6 Laga di West Ham

Terbuang dari MU, Jesse Lingard Sudah Bikin 4 Gol dari 6 Laga di West Ham
Pemain West Ham Jesse Lingard (kiri). (c) AP Photo

Bola.net - Jesse Lingard kembali menunjukkan performa apik bersama West Ham. Terbaru, Lingard berhasil membawa The Hammers meraih kemenangan atas Leeds United dalam ajang Premier League.

West Ham menerima kunjungan Leeds United pada laga pekan ke-27 Premier League, Selasa (9/3/21) dini hari WIB. Duel di Stadion London ini dimenangkan tuan rumah dengan skor 2-0.

Lingard mencetak gol pertama West Ham pada menit ke-21. Setelah itu tim asuhan David Moyes mampu menggandakan kedudukan melalui Craig Dawson.

Gol Lingard tercipta dari eksekusi penaltinya yang diblok kiper Illan Meslier. Namun, bola rebound bisa dikonversi pemain Inggris itu menjadi gol.

Kemenangan ini membuat West Ham menghuni posisi kelima di klasemen sementara Premier League. Mereka mengoleksi 48 poin dan hanya terpaut dua angka dari posisi empat besar.

1 dari 2 halaman

Dampak Instan Lingard

Lingard datang ke West Ham dengan status pinjaman pada bursa transfer Januari kemarin. Pemain berusia 28 tahun itu sudah tidak masuk dalam rencana Ole Gunnar Solskjaer di Old Trafford.

Setelah bergabung dengan West Ham, Lingard mampu menunjukkan performa yang impresif. Gol ke gawang Leeds itu jadi yang keempat bagi Lingard bersama West Ham dalam 6 laga Premier League musim ini.

Sebelum bertemu Leeds, Lingard berhasil mencetak dua gol ke gawang Aston Villa pada laga debutnya bersama The Hammers. Ia juga menyumbang satu gol saat timnya menang 2-1 atas Tottenham.

Selain gol, Lingard juga membuat assist. Total dalam 6 pertandingan, Lingard sudah menyumbang dua asssist untuk The Hammers.

2 dari 2 halaman

Perasaan Lingard

Lingard sendiri mengaku senang dengan kemenangan yang diraih timnya saat menghadapi Leeds.

"Ini tentang konsistensi. Kami sedikit menurun hari ini. Tetapi tiga poin penting," kata Lingard kepada Sky Sports.

"Kami menjalani setiap pertandingan selangkah demi selangkah. Kami belajar dari masing-masing pertandingan. Tidak akan mudah setiap pertandingan.

"Leeds memberi kami pertandingan yang bagus hari ini. Ini tentang tujuan dan kepercayaan diri untuk pertandingan berikutnya."

Sumber: BBC