Tentang Bruno Fernandes: Frank Lampard Portugal yang Drop-out dari SMA

Tentang Bruno Fernandes: Frank Lampard Portugal yang Drop-out dari SMA
Bruno Fernandes memenangkan penghargaan pemain terbaik EPL bulan Februari 2020 (c) EPL

Bola.net - Bruno Fernandes kini menjadi tumpuan Manchester United untuk membidik posisi empat besar klasemen akhir Premier League 2019/2020. Sang playmaker tampil sangat bagus sejak dibeli pada Januari 2020 yang lalu.

Hari Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB, United akan berjumpa Tottenham di pekan ke-30 Premier League. Duel ini diyakini menjadi kunci apakah United bisa masuk empat besar klasemen atau tidak.

Betrok kedua tim dibumbui persaingan antara Jose Mourinho dengan Ole Gunnar Solskjaer. Mou masih punya bara dendam karena dipecat oleh Manchester United pertengaham musim lalu. Ia ingin membuktikan bahwa Setan Merah salah besar membuangnya.

Di sisi lain, duel bintang antarkedua klub juga seru untuk disaksikan. Satu pemain yang bakal jadi pusat perhatian adalah sosok Bruno Fernades.

Sejak didatangkan Red Devils di bursa transfer tengah musim, sang pemain asal Portugal terlihat membawa dampak besar bagi timnya.

Manchester United yang sempat tertatih-tatih di awal musim, kini mulai terlihat mapan di jajaran lima besar klasemen. Bruno jadi mesin permainan United dari sektor tengah.

Suporter Man United mendadak melupakan sosok Paul Pogba, yang sepanjang musim ini lebih banyak menepi dari lapangan karena gangguan cedera. Keduanya diyakini bakal diduetkan Ole saat duel melawan Spurs.

Bruno Fernandes, antusias menyambut kemungkinan dia berduet dengan Paul Pogda. Kolaborasi mereka mungkin terwujud saat Setan Merah melawat ke markas Tottenham Hotspur.

Sejak datang ke Old Trafford pada Januari 2020, Bruno Fernandes belum punya kesempatan bermain dengan Pogba. Pemain Prancis itu masih menepi karena cedera panjang.

Kini, Paul Pogba telah sepenuhnya pulih dan siap dimainkan. Fans dibuat penasaran ingin melihat duet geladang tersebut di lini tengah MU.

Fernandes juga memiliki rasa penasaran yang sama. Tak lupa, ia memberikan kredit khusus untuk Paul Pogba, yang disebutnya sebagai salah satu pemain terbaik.

Selama tanpa Pogba, Fernandes tampil mengesankan di sektor tengah. Ia berperan signifikan membantu Setan Merah mencatatkan 11 pertandingan beruntun tanpa kekalahan di semua ajang kompetisi.

"Saya rasa setiap orang antusias ingin melihat Paul Pogba bermain lagi setelah cedera panjangnya," kata Fernandes, seperti dilansir Sky Sports, Kamis (18/6/2020).

"Bagi saya, bermain bersamanya akan luar biasa. Tentu saja, setiap orang ingin bermain bersama pemain-pemain terbaik dan Paul Pogba satu di antaranya," imbuh Bruno.

Yuk, simak fakta-fakta unik tentang Bruno Fernandes di bawah ini.

1 dari 8 halaman

Pencetak Gol dan Pemberi Assist

Pencetak Gol dan Pemberi Assist

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes. (c) AP Photo

Bruno Fernandes dinilai bisa menjadi solusi untuk Man United dalam hal gol dan assist dari lini tengah. Fernandes saat ini kembali menarik perhatian setelah mencetak 38 gol dan 28 assist musim lalu bersama Sporting Lisbon.

Bruno Fernandes salah satu gelandang produktif di Eropa dan Man United membutuhkannya untuk menambah variasi bermain dari lini tengah.

2 dari 8 halaman

Pernah Bermain di Sampdoria

Pernah Bermain di Sampdoria

Bruno Fernandes (c) MUFC Official

Masih berusia 25 tahun, Bruno Fernandes punya cukup pengalaman bermain di level klub. Dua tahun bersama Sporting, Bruno sebelumnya juga membela Udinese (2013-2016) dan Sampdoria (2016-17). Kendati kultur bermain Italia dan Inggris berbeda, Bruno diprediksi bisa beradaptasi dengan baik di Inggris.

3 dari 8 halaman

Makna Nomor Punggung 8

Makna Nomor Punggung 8

Bruno Fernandes berduel udara dengan Granit Xhaka. (c) AP Photo

Fernandes biasa menggunakan nomor punggung 8. Nomor itu dipilih sebagai bentuk penghormatan pada ayahnya yang juga memilih nomor itu. Dia juga lahir di tanggal 8, lengan kanannya juga ditato nomor itu. Karena nomor 8 Manchester United sudah bertuan, Fernandes memilih nomot 18.

4 dari 8 halaman

Gelandang Tersubur di Sporting

Gelandang Tersubur di Sporting

Bruno Fernandes (c) Sporting CP Official

Fernandes merupakan gelandang tersubur di sepanjang sejarah Sporting. Dalam 3,5 musim, dia bermain sebanyak 137 kali dengan sumbangan 64 gol.

Fernandes sudah mencetak 'double-double' untuk Sporting dalam 28 pertandingan di semua ajang musim ini. Dia menyumbangkan 15 gol dan 14 assist.

5 dari 8 halaman

Pemain Terbaik Portugal 2018

Pemain Terbaik Portugal 2018

Bruno Fernandes mengangkat trofi UEFA Nations League saat memperkuat Timnas Portugal. (c) AP Photo

Fernandes menjadi pemain terbaik Liga Portugal pada 2018. Penghargaan itu diberikan setelah Fernandes menjasi aktor utama Sporting bisa finis ketiga di Liga Portugal 2018-19.

6 dari 8 halaman

Sempat DO dari SMA

Sempat DO dari SMA

(c) instagram/anaapinho_

Sejak kecil Fernandes bercita-cita sebagai pesepak bola profesional. Bahkan ia sampai drop-out atau DO dari sekolah setingkat SMA demi mewujudkan cita-citanya. Kariernya semakin berkembang ketika bergabung dengan klub Boavista FC.

7 dari 8 halaman

Dijuluki Frank Lampard Portugal

Dijuluki Frank Lampard Portugal

Bruno Fernandes resmi jadi pemain Manchester United (c) MUFC

Pemain dengan julukan Frank Lampard-nya Portugal ini. Hal ini karena gaya permainan mereka hampir mirip, sebagai gelandang serang keduanya dikenal amat tajam.

Lampard tercatat sebagai pemain tertajam di Chelsea sepanjang sejarah. Demikian pula Bruno Sporting Lisbon.

Lalu, Fernandes juga jadi pemain paling mengancam di kompetisi elite Portugal. Ada 239 peluang yang dibuat Fernandes, dengan total 271 tembakan. Dengan jumlah tersebut, Fernandes juga jadi pemain dengan catatan tembakan ke gawang paling banyak, dengan 114 shoot.

8 dari 8 halaman

Sempat Mencicipi Serie B Italia

Sempat Mencicipi Serie B Italia

Bruno Fernandes (c) MUFC Official

Bruno Fernandes pindah ke klub anggota Serie B Novara pada 2012. Selama semusim Fernandes bermain di klub tersebut. Ia membantu klub finis di posisi kelima atau zona playoff promosi ke Serie A.

Sumber: Berbagai sumber

Disadur dari Bola.com (Penulis: Ario Yosia, 19 Juni 2020)