
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengaku sangat kecewa dengan kekalahan timnya melawan Arsenal. Ia menyebut kekalahan itu hanya bisa ditebus dengan meraih kemenangan di pekan ini.
Manchester United menelan hasil yang mengecewakan di akhir pekan kemarin. Menjamu Arsenal di Old Trafford, Setan Merah tumbang dengan skor 1-0.
United sendiri punya dua laga yang bisa mereka mainkan sebelum jeda internasional. Mereka bisa membidik kemenangan saat menghadapi Istanbul Basaksehir dan Everton pada pekan ini.
Advertisement
Solskjaer berharap timnya bisa bangkit di kedua laga ini. "Tentu, kami harus memberikan respon atas hasil itu [vs Arsenal]," ujar Solskjaer yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Fokus Penuh
Solskjaer menyebut bahwa timnya benar-benar kecewa karena kalah di kandang. Untuk itu mereka benar-benar bertekad bangkit secepatnya.
"Saya rasa sangat penting bagi kami untuk bangkit dan memberikan respon setelah kami mengalami hari yang mengecewakan."
"Kami memiliki waktu untuk merefleksikan kekalahan itu, dan sekarang kami sudah melupakannya."
Incar Kemenangan
Solskjaer menyebut bahwa timnya bertekad melupakan kekalahan melawan Arsenal. Caranya dengan meraih kemenangan melawan Istanbul Basaksehir dan Everton.
"Kami harus bermain dengan baik di Istanbul dan semoga saja kami bisa mendapatkan tiga poin. Setelah itu kami akan fokus ke pertandingan melawan Everton."
"Memang benar jadwal padat yang kami hadapi ini tidak membantu, namun ini tantangan bagi kami." ujarnya.
Papan Bawah
MU sendiri butuh kemenangan di ajang EPL.
Pasalnya mereka kini hanya menempati peringkat 15 klasemen sementara EPL.
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 3 November 2020 21:00
Solskjaer: Manchester United Juara UCL Musim Ini? Kami Tahu Diri Kok!
-
Liga Inggris 3 November 2020 20:45
-
Liga Champions 3 November 2020 20:30
-
Liga Inggris 3 November 2020 20:15
Pemain Manchester United Kena Semprot Roy Keane, Begini Respon Solskjaer
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...