Tawaran Chelsea Untuk Brown Ditolak West Brom

Tawaran Chelsea Untuk Brown Ditolak West Brom
Isaiah Brown. © wba.co.uk
Bola.net - West Brom telah menolak tawaran dari Chelsea untuk bintang 16 tahun produk asli akademi, Isaiah Brown.

The Baggies menegaskannya lewat situs resmi mereka.



Gelandang tim U-17 Inggris tersebut mencuri perhatian setelah melakoni debut di Premier League pada 4 Mei 2013, ketika The Baggies menelan kekalahan kandang 2-3 dari Wigan. Saat itu, Brown menjadi pemain termuda kedua yang pernah bermain di Premier League dengan usia 16 tahun 117 hari.

Kubu West Brom sendiri sempat berang dengan langkah Chelsea ini. Mereka menilai pemain semuda Brown akan mendapat lebih banyak jam terbang jika bertahan daripada hijrah ke klub besar seperti Chelsea. [initial]

20 Transfer Termahal Per Musim Sejak 1993/94

WBA Berang Wonderkidnya Diincar Oleh Chelsea (wba/gia)