Tantang Man United, Noble Haramkan West Ham Parkir Bus

Tantang Man United, Noble Haramkan West Ham Parkir Bus
Mark Noble. (c) AFP
Bola.net - Gelandang West Ham Mark Noble merasa sangat yakin bila timnya bisa meraih poin saat berkunjung ke Old Trafford guna menantang Manchester United dalam lanjutan kompetisi Premier League akhir pekan ini.

Moral dari skuat The Hammers memang tengah menanjak menyusul kemenangan 3-1 yang mereka raih saat melawan Liverpool di Uptown Park pekan lalu. Sebaliknya, kubu tuan rumah harus menelan pil pahit setelah kekalahan menyakitkan 5-3 atas Leicester City di King Power Stadium.

Melihat performa Setan Merah yang masih belum stabil, Noble pun merasa alasan West Ham cukup kuat untuk datang dengan rasa percaya diri.

"Selama beberapa tahun ke belakang kami harus parkir bus karena kualitas yang mereka miliki. Sekarang kami pergi akan ke sana punya kesempatan bagus mendapatkan sesuatu. Klub, staf, dan tentu saja para pemain sangat menantikannya," tulis Noble di blog klub.

Meskipun punya rasa percaya diri yang tinggi, namun Noble tetap enggan meremehkan kekuatan pasukan Louis Van Gaal. Noble tetap mewaspadai momen kebangkitan dari lawannya nanti.

"Jangan salah, mereka masih tim fantastis dengan para pemain kelas dunia dan tentu saja kami tidak akan meremehkan mereka. Mereka baru saja mengalami kekalahan menyakitkan 5-3 dari Leicester City dan pasti mencari pelampiasan."[initial]

 (if/ada)