'Tanpa Stones, Pertahanan Everton Semakin Bagus'

'Tanpa Stones, Pertahanan Everton Semakin Bagus'
John Stones (c) EvertonFC
- Bek Senior Everton, Phil Jagielka tidak menyesalkan kepergian John Stones ke Manchester City pada musim panas ini. Jagielka malah menilai bahwa pertahanan The Toffees semakin membaik tanpa kehadiran Stones.


Setelah mengalami tarik ulur yang panjang, Everton akhirnya menyerah mempertahankan John Stones. Pihak Merseyside ini memutuskan untuk menjual bek 22 tahun itu ke Manchester City pada musim panas ini dengan nilai transfer yang cukup besar.


Jagielka sendiri menilai timnya tidak kehilangan sosok Stones di lini pertahanan mereka karena mereka bermain jauh lebih baik tanpa kehadiran bek Timnas Inggris tersebut. "Semua orang sudah mengira bahwa John akan meninggalkan klub dengan nilai transfer yang besar, sehingga penting bagi kami untuk mendatangkan satu bek tengah lagi" ungkap Jagielkan kepada Soccerway.


"Saya rasa lini pertahanan kami semakin baik di setiap sesi latihan di mana kami menghabiskan waktu bersama dan membangun komunikasi yang bagus diantara kami. Proses itu sangat terbantu dengan kehadiran Ash [Ashley Williams] yang punya karakter yang serupa dengan saya"


"Secara umum pertahanan kami lebih rapat dari tahun lalu namun butuh waktu untuk menyempurnakannya. Kami juga memiliki kiper baru yang tangguh, Stekelenburg yang berada di belakang kami" tandas mantan bek Timnas Inggris tersebut.[initial]


 (soc/dub)