Tangguh di Bawah Mistar Gawang MU, David De Gea: Itu Memang Tugas Saya!

Tangguh di Bawah Mistar Gawang MU, David De Gea: Itu Memang Tugas Saya!
Kiper Manchester United, David De Gea. (c) AP Photo

Bola.net - Kiper Manchester United, David De Gea angkat bicara seputar performa apiknya belakangan ini. Ia menyebut bahwa ia hanya melakukan tugas dan tanggung jawabnya sebagai penjaga gawang Setan Merah.

Musim ini De Gea kembali ke bawah mistar gawang MU. Ia berhasil menyingkirkan Dean Henderson yang musim lalu merebut posisinya sebagai kiper utama MU.

Kiper Timnas Spanyol ini seakan menemukan performa terbaiknya musim ini. Meski permainan MU masih kurang konsisten namun ia kerap jadi penyelamat Setan Merah.

Ketika ditanya apa rahasia di balik performa apiknya, begini jawaban sang kiper. "Saya berada di sini untuk membantu tim ini," ujar De Gea kepada MUTV.

Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Lakukan Tanggung Jawab

De Gea menyebut sebagai kiper ia bertugas mencegah Setan Merah kebobolan. Jadi ia merasa hanya melakukan tanggung jawabnya dengan semaksimal mungkin.

"Saya hanya mencoba untuk melakukan penyelamatan di waktu-waktu penting. Itulah alasan mengapa saya berada di sini,"

"Saya ingin terus membantu tim ini. Untuk saat ini saya bermain dengan baik dan membantu tim saya, jadi ini sudah menjadi tanggung jawab saya,"

2 dari 4 halaman

Bisa Lebih Baik

De Gea juga mengaku senang melihat performa timnya belakangan ini. Ia percaya SEtan Merah bisa tampil lebih apik lagi kedepannya.

"Sejujurnya, saya sudah merasa berada dalam kondisi yang sangat bagus sejak awal musim. Saya percaya diri dan saya punya mentalitas yang kuat,"

"Belakangan ini kami menjalani periode yang berat, namun kami berhasil mendapatkan sejumlah hasil yang bagus dan itu berdampak positif bagi kami. Jadi kami harus terus berjuang dan memberikan yang terbaik," ujarnya.

3 dari 4 halaman

Minim Clean Sheet

Meski De Gea tampil ciamik, Manchester United punya catatan pertahanan yang mencemaskan. Karena musim ini Setan Merah minim membuat clean sheet.

Kemenangan 1-0 kontra Crystal Palace di akhir pekan kemarin merupakan kali ketiga De Gea mencatatkan clean sheet sejak musim 2021/22 digulirkan.