Tanggapan Bos Arsenal Mikel Arteta Usai Pierre-Emerick Aubameyang Gabung Chelsea

Tanggapan Bos Arsenal Mikel Arteta Usai Pierre-Emerick Aubameyang Gabung Chelsea
Manajer Arsenal Mikel Arteta. (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Arsenal Mikel Arteta memberikan tanggapan terkait kepindahan Pierre-Emerick Aubameyang ke Chelsea. Arteta mendoakan yang terbaik buat Aubameyang di klub barunya.

Aubameyang bergabung dengan Chelsea dari Barcelona pada hari terakhir bursa transfer musim panas 2022. The Blues dikabarkan merogoh kocek sebesar 12 juta Euro untuk mendapatkan Aubameyang.

Premier League tidaklah asing buat Aubameyang. Pemain berusia 33 tahun tersebut sebelumnya pernah memperkuat Arsenal di tahun 2018-2022.

Aubameyang sebelumnya sempat berkonflik dengan Arteta di Emirates Stadium. Alhasil, Aubameyang memutuskan angkat kaki dari Arsenal pada Januari 2022 lalu.

1 dari 3 halaman

Tanggapan Arteta

Tanggapan Arteta

Pemain baru Chelsea, Pierre-Emerick Aubameyan (c) Chelsea Official

Menanggapi kepulangan Aubameyang ke Premier League, Arteta turut memberikan komentarnya. Dia berharap yang terbaik untuk karier Aubameyang di Stamford Bridge.

"Saya yakin dia mengambil keputusan tersebut karena dia ingin berubah lagi dan mencari yang terbaik untuk masa depannya, dan di sini kami mendoakan yang terbaik untuknya," kata Arteta di situs resmi klub.

2 dari 3 halaman

Gagal Datangkan Gelandang

Arsenal gagal mendatangkan gelandang baru hingga penutupan bursa transfer musim panas kemarin. Kendati demikian, manajer asal Spanyol tersebut tidak kecewa.

"Tidak, kami masih memiliki banyak hal yang harus dilakukan di skuat, Anda melihat jumlah pemain yang pergi, dibandingkan dengan jumlah yang kami rekrut," tambahnya.

"Klub telah melakukan pekerjaan yang fenomenal, dan menempatkan segalanya untuk mencoba membawa pemain dan profil yang kami inginkan."