
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag memberikan informasi seputar kondisi timnya jelang menghadapi Everton. Ia menyebut ada beberapa pemain yang bisa tampil kembali di laga ini.
Manchester United akan kembali beraksi di ajang Premier League. Setan Merah dijadwalkan akan bertandang ke Goodison Park untuk menghadapi tuan rumah, Everton.
Laga ini bisa dikatakan laga yang krusial bagi Setan Merah. Mereka butuh tambahan tiga poin di laga ini untuk bisa kembali ke empat besar.
Advertisement
Ten Hag memastikan bahwa timnya akan semakin tangguh di laga ini. Karena ada beberapa pemainnya yang akan kembali tampil di tim utama Setan Merah.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Onana Siap Bermain
Dalam konferensi persnya, Erik Ten Hag memastikan bahwa Andre Onana siap bermain di alga ini.
Kondisinya sudah membaik pasca mengalami cedera bahu di timnas Kamerun dan ia siap bermain di laga ini.
"Andre kondisinya sudah oke. Dia berlatih dengan baik di sesi latihan hari ini jadi kondisinya bagus," ungkap Ten Hag kepada MUTV.
Hojlund Tanda Tanya
Pada kesempatan yang sama, Ten Hag juga memaparkan kondisi Rasmus Hojlund. Ia menyebut sang striker masih belum tentu bisa bermain di laga ini.
"Rasmus bisa dibilang sudah hampir selesai untuk pemulihannya. Dia sudah berlatih bersama tim kami sekarang," sambung Ten Hag.
"Proses pemulihannya berjalan dengan sangat baik, dan kami harus menunggu hingga besok untuk mengambil keputusan akhir," pungkasnya.
Jadwal Padat
Manchester United sendiri ditunggu jadwal yang padat setelah melawan Everton.
Mereka akan menjalani laga tandang ke markas Galatasaray lalu disusul laga tandang ke markas Newcastle di pekan depan.
Klasemen Premier League
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 November 2023 19:00
Performa Kureng, Manchester United Batal Permanenkan Sofyan Amrabat?
-
Liga Inggris 24 November 2023 18:40
Raphael Varane Cabut, Manchester United Angkut Bek Everton Ini?
-
Liga Inggris 24 November 2023 18:20
-
Liga Inggris 24 November 2023 17:00
Manchester United Beri Lampu Hijau Bayern Munchen Angkut Raphael Varane
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...