Tampil Trengginas, Lingard Dinilai Sudah Matang

Tampil Trengginas, Lingard Dinilai Sudah Matang
Jesse Lingard (c) AFP

Bola.net - - Sebuah pujian dilemparkan Juan Mata kepada rekan setimnya, Jesse Lingard. Mata percaya bahwa Lingard sudah semakin matang sebagai seorang pemain sehingga kini ia tampil spektakuler bagi setan merah.

Pujian Mata ini diucapkan setelah Manchester United mengalahkan Everton dengan skor 0-2. Pada laga itu Lingard mencetak gol indah sehingga setan merah mengamankan 3 poin di Goodison Park.

Gol tersebut membuat raihan gol Lingard musim ini sudah mencapai angka 10 gol. 7 Gol diantaranya ia cetak di 9 laga terakhirnya bersama Manchester United.

Selebrasi Martial dan Lingard.Selebrasi Martial dan Lingard.

Mata sendiri menilai performa apik Lingard itu disebabkan karena sang pemain sudah mulai matang secara mentalitasnya. "Kami benar-benar bahagia atas performanya," buka Mata kepada MUTV.

"Saya tahu dia adalah warga asli Manchester. Dia menembus tim utama dari sistem akademi tim. Dia tahu betul seluk beluk tim ini dan ia tahu betul apa artinya menjadi seorang pemain United."

"Dia sudah berada di tim utama selama beberapa musim terakhir dan musim ini dia benar-benar mulai mencetak gol dan memainkan sepakbola terbaiknya dan ia bermain dengan sangat percaya diri. Saya rasa dia sudah matang sebagai seorang pemain dan kami sangat senang karena dia selalu membantu tim ini dengan gol-gol yang penting." tutup playmaker kelahiran Spanyol tersebut.