
Bola.net - - Bek , David Luiz, memuji cara timnya meraih kemenangan kala menghadapi Atletico Madrid di Liga Champions kemarin. Namun ia juga memperingatkan timnya untuk tidak jemawa.
The Blues mulanya terlihat bakal meninggalkan Spanyol dengan tangan hampa, usai Luiz melakukan pelanggaran di kotak penalti dan membuahkan penalti yang dieksekusi sempurna oleh Antoine Griezmann.
Namun mereka akhirnya sukses membalikkan keadaan lewat gol Alvaro Morata dan Michy Batshuayi, yang terjadi di menit ke-94.
Luiz mengaku senang melihat respon yang ditunjukkan oleh timnya, namun ia meminta mereka untuk terus menjaga fokus.
David Luiz
"Itu adalah penampilan yang bagus. Kami mengontrol pertandingan melawan salah satu tim terbaik dalam beberapa tahun terakhir di Liga Champions," tutur Luiz menurut Sportsmole.
"Kami menunjukkan karakter, kami tetap tenang, namun kami tak kehilangan gairah dan juga gaya sepakbola kami saat sudah tertinggal 0-1. Kami masih dinanti empat pertandingan lagi di fase grup dan jika kami meraih 12 angka, itu akan cukup untuk memastikan kami lolos."
"Dua pertandingan Liga Champions kami berikutnya adalah melawan Roma, namun kami harus menghadapinya satu demi satu dan menjaga diri agar tetap rendah hati. Tidak ada pertandingan yang mudah di Liga Champions."
Manchester City akan menjadi lawan Chelsea di Premier League akhir pekan ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 September 2017 23:34
Kane Terbaik di Premier League Dibanding Lukaku, Morata Atau Aguero
-
Liga Inggris 28 September 2017 22:51
-
Liga Inggris 28 September 2017 21:10
-
Liga Inggris 28 September 2017 15:30
-
Liga Spanyol 28 September 2017 15:10
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...