Takut Disabet Man United, Sporting Pagari Bintang Mudanya

Takut Disabet Man United, Sporting Pagari Bintang Mudanya
William Carvalho (c) Record
Bola.net - Kabar yang menyebut raksasa Premier League, Manchester United sedang mengincar William Carvalho langsung mendapat respon dari klub pemilik sang pemain, Sporting Lisbon.

Merasa calon bintangnya diincar klub lain, Sporting langsung menegaskan bahwa mereka tak memiliki keinginan untuk menjual pemain 21 tahun itu.

Seperti dilansir Tutto Mercato, kubu Sporting sudah merasa cukup menjual pemain muda potensial mereka dengan kepergian Tiago Ilori ke Liverpool dan Bruma ke Galatasaray.

Sporting mengikat Carvalho dengan kontrak hingga 2018 mendatang. Jika ada klub yang menginginkan pemain kelahiran Angola itu, maka klub tersebut harus siap menebus buy-out clause senilai 45 juta euro.

Sinar Carvalho memang tengah terang musim ini. Setelah musim lalu menjalani masa peminjaman di Cercle Brugge, musim ini Carvalho secara gemilang menembus posisi inti Sporting dan terus tampil sebagai starter dalam enam laga awal di Liga Portugal. [initial]

 (tmw/pra)