Tak Tahan Lihat Pacar Berpose Seksi, Alasan Balotelli Putuskan Fanny

Tak Tahan Lihat Pacar Berpose Seksi, Alasan Balotelli Putuskan Fanny
Mario Balotelli dan Fanny. (c) Daily Mail
Bola.net - Mario Balotelli dilaporkan memutuskan untuk mengakhiri hubungan dengan kekasihnya, model Belgia, Fanny Neguesha, karena ia tidak ingin melihatnya berpose seksi untuk majalah.

Pemain Italia tersebut sempat melamar model cantik berusia 22 tahun kala Piala Dunia 2014 digelar, dengan menggunakan cincin berharga 25.000 poundsterling. Namun hubungan keduanya lantas tak berlanjut, usai Balotelli meminta Fanny berhenti menjadi model.

"Ia tidak ingin melihat saya melakukan sesi foto - atau menyanyi dan menari. Saya mencoba menjelaskan padanya bahwa saya juga punya karir. Namun ia tidak ingin mendengarkan. Saya pikir mungkin saya sedikit terlalu cepat memutuskan," tutur Fanny menurut laporan Daily Mail.



"Saya harusnya berpikir lebih lama dan memikirkan tentang itu sebelum menerima lamarannya. Ia keras kepala dan tidak bisa menerima. Saya juga ingin menjalani karir saya. Pada akhirnya saya mengembalikan cincin pertunangan padanya. Ia marah, namun kami sudah sama-sama move on," pungkasnya.

Balotelli kini bermain untuk Liverpool dan masih belum mencetak satu gol pun di Premier League. [initial]

 (tdm/rer)