Tak Seperti Duo Manchester, Tak Ada Yang Takut Liverpool

Tak Seperti Duo Manchester, Tak Ada Yang Takut Liverpool
Pemain Liverpool rayakan gol Philippe Coutinho. (c) LFC

Bola.net - - Mantan pelatih Manchester City, Stuart Pearce mengatakan bahwa Liverpool tak memiliki faktor penting seperti yang dimiliki Manchester City atau Manchester United musim ini. Yakni faktor ketakutan dari lawan.

Liverpool memang memiliki kampanye yang tak terlalu menggembirakan di awal musim ini. Tim asuhan Jurgen Klopp tersebut terlalu sering tak bisa membunuh permainan meskipun memiliki banyak kans melakukannya. Dan itu sebabnya mereka kini terganjal di posisi ketujuh klasemen.

Terbaru, The Reds bermain imbang 1-1 melawan Newcastle United akhir pekan lalu. Hasil imbang ini membuat mereka kini tertinggal tujuh poin dari Manchester City dan Manchester United yang ada di posisi pertama dan kedua klasemen sementara Premier League.

Dan dikatakan oleh Pearce, salah satu yang membedakan Liverpool dengan tim besar lain, terutama tim seperti Manchester City dan Manchester United adalah tak ada tim lawan yang takut menghadapi mereka.

"Saya hanya berpikir Liverpool tak membunuh permainan dan lawan. Mereka punya keunggulan dalam permainan, tapi mereka tak bisa menyelesaikannya," terangnya.

"Mungkin tim lain memasuki permainan untuk menghadapi mereka tanpa rasa takut seperti halnya saat mereka menghadapi Manchester United dan City, bahkan Tottenham," tandasnya.