
Bola.net - - Roberto Firmino mengungkapkan bahwa dirinya masih belum punya rencana untuk meninggalkan dalam waktu dekat ini.
Pemain Brasil itu menjadi bagian penting dari lini serang tim asuhan Jurgen Klopp bersama Sadio Mane dan Mohamed Salah. Firmino sudah mencetak 19 gol di semua ajang kompetisi dan membuat 10 assist.
Penampilan hebat pemain berusia 26 tahun itu membuatnya dikaitkan dengan sejumlah klub raksasa. Namun, tak seperti rekan senegaranya Philippe Coutinho yang pindah ke Barcelona pada Januari, Firmino masih belum ingin mencari klub baru.
"Liverpool adalah salah satu klub hebat di Eropa dan bisa menjadi bagian dari sejarah klub hebat seperti itu sangat memuaskan saya," kata Firmino kepada Esporte.
"Saya bekerja keras setiap hari untuk memberikan yang terbaik dan saya percaya bahwa para penggemar, staf pelatih dan dewan mengakui performa saya saat mengenakan jersey.
"Saya sangat bahagia di sini di Liverpool dan saya tidak melihat diri saya meninggalkan klub beberapa tahun lagi."
Firmino sendiri memutuskan datang ke Anfield dari Hoffenheim pada tahun 2015 lalu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Februari 2018 22:10
-
Liga Inggris 10 Februari 2018 15:50
-
Bola Indonesia 10 Februari 2018 15:30
-
Liga Inggris 10 Februari 2018 10:10
-
Liga Inggris 10 Februari 2018 07:44
Klopp: Lallana Cekik Lawan Bukan Karena Marah Main di Tim U-23
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...