Tak Muat Masuk Tank, Mertesacker Hindari Wajib Militer

Tak Muat Masuk Tank, Mertesacker Hindari Wajib Militer
Per Mertesacker. (c) AFP
Bola.net - Bek Arsenal, Per Mertesacker, mengungkap bahwa ia pernah menghindari dari wajib militer di Jerman, lantaran punya tinggi yang terlalu menjulang.

Bek Der Panzer tersebut mengaku ia sempat menulis surat pada pihak militer Jerman dan berkeras bahwa tubuhnya tidak muat untuk masuk ke dalam kapal selam atau tank.

"Saya tidak menjalankan wajib militer di Jerman. Saya menulis surat dan mengatakan bahwa saya tidak ingin bersentuhan dengan senjata, selain itu saya juga tidak muat di dalam tank atau kapal selam. Itu berhasil. Saya tidak melakukan wajib militer dan justru bekerja di klinik untuk menangani pasien dengan gangguan mental," tutur Mertesacker pada Daily Mail.

"Saya bisa berlatih dengan klub di pagi hari dan pergi ke sana sore harinya. Itu seperti rumah sakit, tidak ada yang mengenali anda dan mereka mungkin akan berteriak pada anda. Namun saya tidak pernah takut. Pengalaman seperti ini membuat saya tetap rendah hati," pungkasnya. [initial]

 (tdm/rer)