Tak Masuk Kalender United, Nani Akan Dijual?

Tak Masuk Kalender United, Nani Akan Dijual?
Nani dan Walcott tak masuk kalender klub. (c) AFP
Bola.net - Manchester United tidak memasukkan Nani dalam kalender resmi tahun 2013 mereka. Hal ini kian memperpanas spekulasi bahwa Nani akan dijual pada bursa transfer Januari mendatang.

Minggu lalu, Arsenal memilih untuk tidak memasukkan Theo Walcott dalam kalender mereka. Nyaris semua media di Inggris menganggap hal itu sebagai tanda bahwa Walcott akan dilepas oleh The Gunners. Apalagi, kontrak Walcott akan berakhir Juni depan.

Reaksi yang sama juga ditunjukkan media dalam menyikapi kasus Nani kali ini. Bedanya, kontrak Nani masih tersisa satu setengah tahun lagi bersama United.

Winger berusia 26 tahun asal Portugal ini juga dikabarkan sudah tak akur lagi dengan pelatih Sir Alex Ferguson. Selain itu, Juventus dan Zenit St Petersburg juga berminat untuk mendatangkan eks pemain Sporting Lisbon.

Nani datang ke United dengan harga 25,5 juta pound pada tahun 2007. Saat ini ia tengah mengalami cedera hamstring dan baru akan fit pada Natal nanti. (espn/hsw)