Tak Kunjung Diberi Kontrak Baru, Terry Tak Galau

Tak Kunjung Diberi Kontrak Baru, Terry Tak Galau
John Terry (c) AFP
Bola.net - John Terry mengaku tidak galau meski sampai saat ini Chelsea masih belum juga menyodorinya kontrak baru.

Kendati demikian, kapten The Blues tersebut mengungkapkan kalau dirinya sangat berharap bisa memperpanjang masa pengabdiannya.

"Awalnya saya sedikit gugup dan berpikir untuk berbicara langsung kepada klub. Tapi kemudian kami melakukan pembicaraan dan semua berjalan lancar." tutur Terry.

"Saya ingin bertahan dan saya harap performaku di lapangan mampu membuat mereka yakin untuk tetap mempertahankanku." pungkasnya. [initial]

 (dly/jrc)