Tak Cuma Moyes, PSG Juga Diintai Arsenal & Liverpool

Tak Cuma Moyes, PSG Juga Diintai Arsenal & Liverpool
Javier Pastore, salah satu pilar PSG yang diisukan siap hengkang. (c) AFP
Bola.net - David Moyes kedapatan mengintip partai Paris Saint-Germain kemarin. Namun bukan cuma bos Manchester United itu saja mata-mata dari Premier League.

The Daily Mail mengklaim jika Moyes terbang langsung ke Prancis untuk menyaksikan anak asuh Laurent Blanc mengalahkan tuan rumah Bordeaux 3-1 di Piala Liga Prancis tengah pekan kemarin.

Namun kubu Les Girondins melalui situs mereka, membenarkan jika pemantau bakat dari Liverpool, Arsenal, Crystal Palace dan Queens Park Rangers juga hadir di Stade Jacques Chaban-Delmas.

Diyakini para mata-mata itu sengaja mengintip laga PSG untuk melihat langsung penampilan penggawa Les Parisiens yang terseret spekulasi transfer bulan ini, di antaranya Lucas Moura, Blaise Matuidi, Javier Pastore hingga Ezequiel Lavezzi.[initial]

 (tri/row)