
Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp dikabarkan akan berusaha memboyong Marco Asensio dari Real Madrid musim panas mendatang.
Musim panas nanti, Liverpool memang diprediksi akan belanja besar. Sebab musim dingin kemarin mereka tak melakukan perekrutan pemain.
Hal itu berujung pada performa Liverpool. Mereka tak bisa konsisten tampil di level teratas saat ada pemain inti yang kelelahan atau absen. Intinya, mereka kekurangan pemain yang berkualitas di bangku cadangan.
Menurut laporan dari Don Balon, Klopp akan memasukkan Marco Asensio dalam daftar belanjanya musim panas nanti. Terlebih setelah ia melihat pemain 21 tahun itu tak mendapat banyak kesempatan bermain di tim utama Los Blancos.
Presiden El Real Florentino Perez sendiri sejatinya disebut tak ingin melepas Asensio, terutama secara permanen. Akan tetapi, ia disebut bisa saja melepasnya jika ada tim yang memberikan penawaran besar.
Sementara itu menurut laporan Starsport, Madrid bisa saja melepas Asensio. Asalkan klub peminatnya bersedia membayar 40 juta Pounds.
Sebelumnya, Klopp sendiri disebut berminat mendatangkan James Rodriguez. Manajer asal Jerman itu disebut siap menggelontorkan dana mencapai 43 juta Pounds, plus berbagai bonus hingga nominalnya akan mencapai 52 juta Pounds.
Jika kabar ini benar, maka Klopp nanti harus mengeluarkan dana hingga 92 juta Pounds. Hal ini sendiri tak akan jadi masalah karena manajemen Liverpool musim panas nanti siap mengeluarkan dana ekstra besar untuk belanja pemain baru.
Gosip Transfer Lainnya:
- Barca dan Arsenal Ikut Minati Corentin Tolisso
- Gimenez Tertarik Untuk Gabung MU
- Mignolet Diminati Oleh Marseille
- Mesut Ozil Balik ke Bundesliga Demi Ibu?
- Demi Verratti, Conte Tumbalkan Fabregas?
- Ronaldo Ingin Rashford Gabung Madrid?
- Adam: Butland Pantas Perkuat City
- Zouma Ajak Ghoulam Gabung Chelsea
- Calderon: Madrid Akan Tebus Hazard 100 Juta Pounds
- 'Neymar Tak Tergiur Uang di Premier League'
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 23:07
-
Bolatainment 29 Maret 2017 22:32
Patung Ronaldo Ini Tak Kalah Absurd dari Patung Harimau Cisewu
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 21:49
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 18:27
Ramos: Pintu Madrid Terbuka untuk Pemain Bagus seperti Mbappe
-
Liga Spanyol 29 Maret 2017 18:10
Mbappe: Saya Masih Perlu Banyak Belajar sebelum ke Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...