Tak Cuma Bakayoko, Chelsea Juga Incar Sidibe

Tak Cuma Bakayoko, Chelsea Juga Incar Sidibe
Djibril Sidibe (c) AFP

Bola.net - - Klub asal London, , dikabarkan mengincar satu lagi pemain AS Monaco selain Tiemoue Bakayoko, yakni Djibril Sidibe.

Performa pemain berusia 22 tahun ini bersama Monaco membuat banyak klub raksasa di Eropa kepincut kepadanya. Sebelumnya menurut penuturan agen Bakayoko yakni Michael Boli, kliennya itu juga diminati oleh Manchester United.

Chelsea juga ikut mengincar servis gelandang asal Prancis tersebut. Mereka mengincar Bakayoko karena tak lama lagi mereka akan ditinggalkan oleh salah satu gelandangnya, .

Namun rupanya Chelsea tak puas dengan hanya mendatangkan Bakayoko. Menurut klaim dari Guardian, Antonio Conte rupanya juga berminat merekrut Djibril Sidibe, bek serba bisa berusia 24 tahun berdarah Senegal.

Sebelumnya, Conte bahkan disebut telah mengutus Technical Director mereka yakni Michael Emenalo untuk memantau langsung performa Sidibe dan Bakayoko di Prancis. Emenalo disebut hadir saat Monaco bentrok dengan Tottenham di pentas Liga Champions beberapa waktu lalu.

Laporan tersebut juga menambahkan, Conte sudah sangat kepincut pada dua pemain tersebut. Bahkan ia disebut siap mengeluarkan dana mencapai 60 juta Pounds untuk memboyong keduanya ke Stamford Bridge Januari mendatang. Dananya tentu saja didapat dari hasil penjualan Oscar ke klub Tiongkok.

Sidibe sendiri sebelumnya juga pernah menjadi incara klub rival Chelsea, yakni Arsenal. Namun ia mengaku pernah menolak tawaran untuk gabung ke Emirates pada musim panas 2016 kemarin.