'Tak Cedera, Drogba Memang Sengaja Ditarik Keluar'

'Tak Cedera, Drogba Memang Sengaja Ditarik Keluar'
Didier Drogba digendong keluar (c) AFP
Bola.net - Di laga terakhirnya tadi malam, Chelsea berhasil menundukkan Sunderland dengan skor 3-1. Namun bukan skor tersebut yang jadi perhatian, melainkan cara Didier Drogba meninggalkan lapangan.

Drogba yang tampil sebagai starter di laga tersebut ditarik keluar oleh Jose Mourinho di babak pertama. Saat hendak meninggalkan lapangan, nampak para pemain Chelsea beramai-ramai menggotong sang striker.

Usut punya usut, Drogba ditarik keluar bukan karena cedera. Ia memang sengaja ditarik agar mendapatkan penghormatan dari seluruh elemen Chelsea yang saat itu menyaksikan laga di Stamford Bridge.

Melihat bagaimana cara Drogba meninggalkan lapangan tadi malam, besar kemungkinan dirinya sudah tidak akan mengenakan seragam Chelsea lagi musim depan. [initial]

 (sqw/jrc)