Tak Betah di City, Toure Tolak Pinangan United

Tak Betah di City, Toure Tolak Pinangan United
Yaya Toure. (c) AFP
Bola.net - Yaya Toure rupanya sudah tidak lagi betah bermain untuk sang juara Premier League, Manchester City, dan berencana untuk meninggalkan Etihad Stadium di musim panas ini.

Namun demikian, pemain asal Pantai Gading tersebut rupanya juga tidak tertarik untuk hijrah ke rival sekota The Citizens, Manchester United.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Star, kubu Setan Merah sudah mengendus rencana Toure untuk pergi dari klub asuhan Manuel Pellegrini dan sempat mengajukan tawaran senilai 40 juta poundsterling untuk mendapatkan sang pemain.

Namun demikian, Toure kemudian harus membuat tim asuhan Louis van Gaal gigit jari dengan memberikan penolakan. Rupanya, eks penggawa Barcelona itu berencana meninggalkan Premier League dan menunggu penawaran dari raksasa Paris, PSG.

Toure sebelumnya sempat bersitegang dengan manajemen City, usai ia mengeluh tak mendapat perlakukan yang sepantasnya dari pihak klub ketika berulang tahun. [initial]

 (dst/rer)