
Bola.net - Bomber anyar Manchester United, Edinson Cavani mengungkapkan klub yang ingin ia perkuat sebagai pelabuhan berikutnya dalam karier profesionalnya.
Pada hari penutupan jendela transfer musim panas kemarin, Manchester United mengumumkan perekrutan Edinson Cavani secara gratis.
Pemain 33 tahun itu mendapat kontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjangan selama satu tahun. Cavani diyakini mendapat bayaran hingga 11 juta euro per musim.
Advertisement
Pengakuan Edinson Cavani
Cavani mengungkapkan bahwa dirinya ingin melanjutkan karier di Argentina bersama Boca Junios. Cavani pun mengaku sudah berbicara dengan wakil presiden Boca, Juan Roman Riquelme mengenai hal tersebut.
"Roman menulis kepada saya dengan sangat hormat, dia ingin tahu bagaimana saya dalam situasi ini, dengan gaji yang sangat khusus dan kami mengadakan pembicaraan yang sangat penuh respek," ujar Cavani kepada ESPN.
"Boca adalah raksasa dunia, semua pesepakbola ingin bermain di sana. Ada beberapa pemain Uruguay yang pernah bermain di sana. Mengikuti sejarah sepak bola kami sedikit membangkitkan rasa ingin tahu," imbuhnya.
"Ada beberapa rahasia dari percakapan dengan Roman, Anda harus bertanya padanya apakah dia ingin memberi tahu mereka. Kami akan lihat apa yang terjadi di masa depan. Akan sangat menyenangkan bisa bermain di Boca suatu hari nanti," tukasnya.
Keinginan Edinson Cavani
Lebih lanjut, Cavani memang mengaku ingin kembali bermain di sepak bola Amerika Selatan setelah lebih dari satu dekade melanglang buana ke Eropa.
“Saya memiliki kontrak dua tahun dengan Manchester United. Saya ingin melakukan yang terbaik di sini. Saya merasa baik,” tutur Cavani.
“ Hari di mana saya kembali ke Amerika Selatan tidak akan terjadi saat saya tidak punya apa-apa lagi untuk diberikan. Saya realistis, saya ingin bermain sampai saya merasa baik. Saya akan bermain dalam dua tahun ini dan melihat apakah saya lanjut [di Eropa] atau kembali ke Amerika Selatan." tandasnya.
Sumber: ESPN
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 Oktober 2020 22:45
Bisa Tinggalkan MU ke AS Roma, Smalling: Leganya Luar Biasa!
-
Liga Inggris 7 Oktober 2020 21:04
-
Liga Inggris 7 Oktober 2020 20:52
Tidak Beli Bek, MU Bakal Dapatkan Amunisi Tambahan di Lini Pertahanan
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...