'Tak Belanja, Mustahil Arsenal Juara'

'Tak Belanja, Mustahil Arsenal Juara'
Ingin Arsenal juara, Arsene Wenger dituntut belanja. (c) AFP
Bola.net - Arsenal diyakini harus membeli amunisi baru di bursa transfer Januari sekarang, jika masih ingin memupuk harapan mengunci gelar juara Premier League musim ini.

Pendapat tersebut diluncurkan mantan penggawa The Gunners, Alan Smith. Menurutnya, saat ini adalah peluang terbaik Arsenal untuk mengakhiri paceklik gelar mereka yang sudah berlangsung selama delapan musim.

"Kita semua melihat Manchester City dan Chelsea sebagai tim kandidat juara, namun Arsenal pun ada di tiga besar pada bulan Januari, jadi mengapa mereka tak bisa memenanginya? Mereka punya kekuatan dan kedalaman di hampir semua area," tuturnya pada talkSPORT.

Namun Smith pun tetap cemas Arsene Wenger akan tetap keras kepala mempertahankan kebijakannya tak berbelanja di bursa transfer musim dingin, padahal Arsenal tengah memimpin klasemen. Dan ia punya saran di mana mereka harus berbenah.

"Satu-satunya yang membuat saya cemas adalah lini depan di mana Olivier Giroud bersendirian. Mereka punya skuat bagus. Arsenal makin percaya diri seiring musim berjalan dan mereka dekat dengan puncak klasemen. Tak ada alasan untuk meragukan mereka bakal tetap di jalur juara tahun ini," pungkasnya.[initial]

 (tri/row)