Tak Ada Dukungan dari Klub, Van Gaal Tak Khawatir

Tak Ada Dukungan dari Klub, Van Gaal Tak Khawatir
Louis van Gaal (c) AFP
- Manchester United tak pernah menyampaikan dukungan terbuka ke publik pada Louis van Gaal. Namun hal itu tak membuat pelatih asal Belanda tersebut merasa khawatir soal masa depannya.


Seperti yang telah santer dikabarkan bahwa manajemen MU telah menghubungi Jose Mourinho untuk menggantikan Van Gaal. Sementara itu, posisi Van Gaal diyakini sedang dalam tekanan karena MU berjarak enam poin dari zona Liga Champions ketika Premier League tinggal menyisakan 13 pertandingan.


Dalam jumpa pers jelang pertandingan lawan Sunderland, Van Gaal menyatakan merasa nyaman meskipun tak ada pernyataan resmi dari petinggi klub soal rumor yang beredar.  


"Saya tak perlu menjawab cerita yang dikarang," jawab Van Gaal ketika ditanya soal tak adanya dukungan dari klub. "Saya setuju dengan kebijakan yang diambil klub," lanjutnya. [initial]

 (bbc/shd)