Szczesny: Young Guns Bisa Jadikan Saya Panutan

Szczesny: Young Guns Bisa Jadikan Saya Panutan
Szczesny bicara soal pemain muda di Arsenal. (c) AFP
Bola.net - Wocjiech Szczesny rupanya amat peduli dengan pengembangan pemain muda di Arsenal. Kepada situs resmi klub, kiper asal Polandia itu mengungkapkan keinginannya untuk membantu para Young Guns.

"Saya merasa ketika para pemain muda bergabung dengan tim utama, mereka bisa menjadi saya sebagai panutan karena saya sudah pernah mengalami apa yang sedang mereka jalani saat ini," jelas Szczesny menurut laporan dari Arsenal.com.

"Saya datang dari tim muda, bermain di tim cadangan dan sempat dipinjamkan. Saya selalu berusaha untuk menyambut mereka di tim utama, memberikan nasehat dan membuat mereka tak lupa diri, itu amat penting," tutupnya.

Szczesny kini ditunjuk sebagai kiper utama Arsenal. The Gunners musim ini ia bawa duduk di peringat pertama klasemen sementara Premier League dengan keunggulan dua poin dari peringkat dua Liverpool. [initial]



 (ars/rer)