Szczesny Pantang Tonton Liga Inggris di Televisi

Szczesny Pantang Tonton Liga Inggris di Televisi
Wojciech Szczesny (c) AFP
Bola.net - Perebutan posisi puncak klasemen di Premier League semakin sengit. Memasuki pekan ke 24, tiga tim teratas masih berpeluang saling jegal karena hanya terpisah dua angka saja. Manchester City dan Chelsea sama-sama telah mengantongi 53 poin, tertinggal di belakang Arsenal yang memiliki dua poin lebih banyak.

Kiper The Gunners, Wojciech Szczesny nampaknya tidak ingin konsentrasinya terganggu dengan menyaksikan pertandingan tim rival. Pria asal Polandia ini berterus terang bahwa ia menghindari menyaksikan laga Premier League saat tengah berada di rumah, termasuk laga big match antara Chelsea kontra City akhir pekan lalu.

"Saya berusaha tidak menyaksikan pertandingan tim lain saat berada di rumah. Saya ingin fokus terhadap permainan dan tim saya sendiri. Jarang saya menyaksikan sepakbola di rumah," ungkap pemain 23 tahun ini.

"Namun jika ada big match di ajang Liga Champions, saya mungkin akan melihatnya. Namun saya menghindari tayangan Premier League."

Szczesny akan mendapatkan ujian berat akhir pekan nanti. Ia dituntut untuk mengamankan gawangnya dari serbuan dua striker ganas Liverpool, Luis Suarez dan Daniel Sturridge di Anfield (08/02).[initial]

 (ars/mri)