Szczesny Hengkang, Ospina Bertahan

Szczesny Hengkang, Ospina Bertahan
David Ospina (c) AFP
- Masa depan David Ospina di Arsenal akan bergantung dengan keputusan Manajemen The Gunners dengan Wojciech Szczesny. Jika Szczesny pergi dari Emirates Stadium musim panas ini, maka manajemen The Gunners dikabarkan akan mempertahankan kiper Timnas Kolombia ini dalam waktu dekat.


Masa depan Szczesny dan Ospina di Emirates Stadium sendiri tengah berada di persimpangan jalan. Hal ini dikarenakan kedua penjaga gawang ini disebut masih belum bisa menggeser posisi Petr Cech di bawah mistar gawang Arsenal, sehingga keduanya dikabarkan ingin pergi dari Emirates Stadium untuk mendapat jam bermain yang lebih.


Menurut laporan Corrierre Dello Sport, Arsenal telah memutuskan untuk kembali meminjamkan Szczesny ke AS Roma. Kiper berusia 26 tahun tersebut dikabarkan dalam waktu dekat akan kembali ke Olimpico Stadium dengan durasi peminjaman selama satu tahun.


Jika Szczesny jadi pindah ke Roma, maka manajemen Arsenal akan coba mempertahankan Ospina. Manajemen ingin klub memiliki kiper pelapis yang memiliki kualitas yang sepadan dengan kiper utama mereka, sehingga Ospina akan tetap menjadi prioritas mereka pada musim panas ini.[initial]


 (cds/dub)