Szczesny Yakin Arsenal Bisa Tambal Lubang Debuchy

Szczesny Yakin Arsenal Bisa Tambal Lubang Debuchy
Wojciech Szczesny. (c) AFP
Bola.net - Kiper utama Arsenal, Wojciech Szczesny, merasa yakin bahwa timnya bisa menutupi absennya Mathieu Debuchy, jelang duel melawan Borussia Dortmund di Liga Champions.

Debuchy mengalami cedera parah usai membela tim menghadapi Manchester City pekan lalu dan diperkirakan akan absen maksimal hingga tiga bulan ke depan.

"Amat mengecewakan ketika anda kehilangan pemain yang amat penting. Ia memulai dengan baik di awal musim ini, ia amat berpengalaman dan ia amat solid di sisi kanan, jadi kami amat kecewa kehilangan dirinya. Namun saya harap ia segera kembali," tutur Szczesny menurut laporan Arsenal.com.

"Saya sendiri tidak punya kesulitan bermain dengan bek mana pun," pungkasnya. [initial]

  (ars/rer)