Swansea Juga Tertarik Tampung John Terry

Swansea Juga Tertarik Tampung John Terry
John Terry (c) AFP

Bola.net - - Bek Inggris, John Terry, dikabarkan bakal jadi salah satu target transfer Swansea City di musim panas mendatang.

Terry mengumumkan di awal pekan ini bahwa ia akan mengakhiri 22 tahun karirnya di usai tak lagi menjadi pemain utama di Stamford Bridge, namun yang bersangkutan mengindikasikan bahwa ia masih ingin terus bermain.

West Brom sempat dikaitkan dengan pemain berusia 36 tahun, dan menurut Daily Star, mereka akan bersaing dengan Swansea, jika memang tim asal Wales itu bisa bertahan di Premier League.

Paul ClementPaul Clement

Mereka saat ini tengah duduk di peringkat 18 klasemen, namun faktor terpenting yang bisa membuat tim mendapatkan Terry adalah manajer Paul Clement, yang pernah menangani sang bek ketika ia masih di London Barat.

Swansea sempat tertarik meminang sang kapten di Januari, namun ia mengindikasikan ingin memperjuangkan tempat di tim utama The Blues.

Terry hanya tampil delapan kali sebagai starter di semua kompetisi musim ini, dan hanya satu di liga sejak 11 September.