Suso Bersiap Tuju Milan

Suso Bersiap Tuju Milan
Suso. (c) LFC
Bola.net - Liverpool dikabarkan siap untuk melepas Suso ke AC Milan di bulan Januari mendatang, sebagai pengganti Stephan El Shaarawy.

Pemain muda Spanyol tersebut sudah kesulitan untuk mendapat tempat di tim utama The Reds dan menghabiskan karirnya musim lalu sebagai pemain pinjaman di Almeria.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Express, El Shaarawy bakal pergi meninggalkan Rossoneri untuk menuju Borussia Dortmund di bulan Januari dan kepindahan tersebut bakal memicu datangnya playmaker berusia 21 tahun ke San Siro.

Suso tengah terikat kontrak dengan Liverpool dan kesepakatan tersebut akan berakhir pada bulan Juni mendatang. Manajer Brendan Rodgers kabarnya ingin segera menjual sang pemain di bulan Januari, alih-alih kehilangan dirinya secara gratis di musim panas mendatang. [initial]

 (exp/rer)