Sukses Di Crystal Palace, Timothy Fosu Mensah Incar Tempat Inti di MU

Sukses Di Crystal Palace, Timothy Fosu Mensah Incar Tempat Inti di MU
(c) AFP

Bola.net - - Bek muda Manchester United, Timothy Fosu Mensah memiliki ambisi besar untuk musim depan. Sang bek optimis bisa menembus tim utama MU setelah ia mendapat banyak pengalaman di Crystal Palace musim lalu.

Fosu-Mensah pertama kali diorbitkan ke tim utama United di era Louis van Gaal. Meski tidak reguler menjadi starter, namun ia banyak terlibat di tim utama MU.

Musim lalu Jose Mourinho memutuskan untuk meminjamkan Fosu-Mensah ke Crystal Palace. Di London, bek asal Belanda itu tampil reguler di bawah asuhan Roy Hodgson.

Fosu-Mensah sendiri optimis ia sudah siap untuk bermain di tim utama MU musim depan. "Menjadi pemain pinjaman adalah pengalaman yang sangat bagus untuk saya," ujar Fosu-Mensah di halaman resmi MU.

1 dari 3 halaman

Belajar Banyak

Belajar Banyak

Timothy Fosu (c) Crystal Palace Fosu-Mensah percaya ia mendapatkan banyak pengalaman berharga sebagai pemain utama di Palace dan ia merasa sudah siap untuk menembus tim utama setan merah.

"Sangat menyenangkan rasanya bisa bermain di Premier League. Saya belajar banyak karena saya banyak bermain."

"Di Palace saya belajar sangat banyak dari Roy Hodgson. Saya benar-benar menikmati pengalaman saya saat berada di Palace."
2 dari 3 halaman

Sudah Waktunya

Sudah Waktunya

Timothy Fosu Mensah (c) ist Dengan seluruh pengalaman yang ia dapatkan di Palace, Fosu-Mensah berharap ia bisa diperhitungkan oleh Jose Mourinho musim depan.

"Untuk saat ini saya sangat ingin menjadi bagian dari tim utama Manchester United."

"Saya ingin belajar, bermain dan berkembang di bawah asuhan manajer hebat kami. Saya juga ingin menjadi bagian dari tim yang sangat bagus ini." tandasnya.
3 dari 3 halaman

Bersaing Ketat

Bersaing Ketat

Diogo Dalot (c) Manchester United Official Fosu-Mensah sendiri musim depan akan bersaing dengan Antonio Valencia dan Diogo Dalot untuk memperebutkan satu tempat di slot bek kanan United musim depan. [initial]