
Bola.net - Manchester United dikabarkan bisa jadi akan mempertahankan Marcos Rojo setelah bek asal Argentina itu sukses membuat Ole Gunnar Solskjaer terkesan di sesi latihan.
Rojo menjalani masa peminjaman di klub Argentina, Estudiantes sejak Januari lalu hingga musim 2019-20 kemarin berakhir. Namun, di sana ia tak banyak bermain.
Kini, Rojo pun kembali ke Manchester untuk berlatih bersama skuad United asuhan Solskjaer. Namun, masa depannya di Old Trafford masih meragukan.
Advertisement
Dua Kali Berlatih
Manchester United sejatinya memasukkan Marcos Rojo dalam daftar jual mereka pada jendela transfer musim panas ini. Namun, hal tersebut bisa jadi bakal berubah.
Dilansir ESPN, Rojo berusaha berlatih dengan sangat serius di Manchester United. Bahkan, bek 30 tahun itu kabarnya sampai melakoni dua sesi latihan setiap harinya.
Ketekunan Rojo dalam berlatih pun diklaim membuat Solskjaer terkesan dan tengah mempertimbangkan untuk mempertahankan Rojo di skuadnya musim ini.
Susah Dijual
Manchester United diyakini bakal semakin yakin untuk mempertahankan Rojo karena eks pemain Benfica itu menjadi salah satu pemain yang susah dijual pada musim panas ini.
Penyebabnya adalah nilai gaji Rojo yang cukup tinggi, yakni sekitar 8,3 juta poundsterling per musim. Akibatnya, klub peminat Rojo memilih untuk mundur.
Rojo bisa jadi memiliki alasan kuat mengapa ia harus berlatih keras, yakni karena ia hanya ingin bermain reguler, terlepas dari apa pun keputusan United, entah dipertahankan, dipinjamkan, atau dijual.
Sumber: ESPN
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 September 2020 21:00
Real Madrid Sunat Mahar Transfer Gareth Bale, Manchester United Tertarik Ambil?
-
Bundesliga 7 September 2020 20:40
Untuk Transfer Jadon Sancho, Manchester United Tiru Metode Bayern Munchen
-
Liga Inggris 7 September 2020 20:20
Dua Kode Ini Jadi Bukti Sergio Reguilon Merapat ke Manchester United?
-
Liga Inggris 7 September 2020 20:00
Bukan Reguillon, Manchester United Bakal Daratkan Bek Brasil Ini
-
Piala Eropa 7 September 2020 19:40
Bawa Perempuan ke Hotel, Greenwood dan Foden Didepak dari Timnas Inggris
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...