Sudah Habis di Chelsea, Tapi Pesona Aubameyang Masih Bikin Atletico Kesengsem

Sudah Habis di Chelsea, Tapi Pesona Aubameyang Masih Bikin Atletico Kesengsem
Aksi Pierre-Emerick Aubameyang dalam laga Premier League 2022/2023 Chelsea vs Manchester City, Jumat (6/1/2023) (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Bola.net - Beberapa klub Spanyol, termasuk Atletico Madrid, dikabarkan tertarik untuk memboyong Pierre-Emerick Aubameyang dari Chelsea.

Aubameyang sekarang ini sudah berusia 33 tahun. Dalam beberapa musim terakhir kariernya tampak mengalami penurunan.

Ia didepak dari Arsenal. Pemain asal Gabon itu kemudian dipinanang oleh Barcelona.

Meski tampil cukup apik di Camp Nou, namun Barcelona dengan cepat melepasnya setelah mereka merekrut Robert Lewandowski. Aubameyang kemudian ditampung di Chelsea.

1 dari 4 halaman

Karier Aubameyang di Chelsea Sudah Habis

Di Chelsea, ia bereuni dengan mantan bosnya di Borussia Dortmund yakni Thomas Tuchel. Akan tetapi Tuchel kemudian didepak dari Stamford Bridge.

Aubameyang sendiri kurang bisa bersinar di Chelsea. Ia hanya bisa mengemas tiga gol dan satu assist dari 15 laga.

Belakangan ini ia lebih sering duduk di bangku cadangan. Kariernya di Chelsea pun disebut sudah habis.

2 dari 4 halaman

Aubameyang Diminati Atletico

Aubameyang Diminati Atletico

Selebrasi gol Pierre-Emerick Aubameyang pada laga Crystal Palace vs Arsenal di pekan ke-9 Premier League 2022/2023 (c) AP Photo

Karier Pierre-Emerick Aubameyang di Chelsea memang diklaim sudah habis. Akan tetapi namanya masih memikat beberapa klub di Spanyol.

Salah satunya adalah Atletico Madrid. Berita ini dilansir oleh Daily Mail.

Laporan itu menyebut bahwa langkah apa pun yang akan diambil oleh Atletico tak akan terpengaruh oleh transfer Joao Felix. Pemain asal Portugal itu memang diincar oleh Chelsea sebelumnya.

Akan tetapi laporan itu juga menyebut bahwa tim-tim tersebut tak akan merekrutnya sekarang. Mereka disebut akan berusaha memboyongnya pada musim panas 2023 mendatang.

3 dari 4 halaman

Chelsea Diminta Lepas Aubameyang

Eks penyerang Chelsea, Tony Cascarino, sebelumnya sempat meminta The Blues melepas Pierre-Emerick Aubameyang. Mereka diminta menggantinya dengan striker yang lebih baik.

"Saya bahkan tidak yakin Aubameyang adalah pemain yang akan dilirik Chelsea musim depan," kata Cascarino kepada talkSPORT.

“Saya pikir apa yang akan terjadi adalah apa yang terjadi padanya di Barcelona. Mereka membawanya ke klub, mendapat rekrutan besar, kemudian dengan cepat menyadari bahwa mereka perlu pindah ke striker yang lebih baik."

"Saya pikir Chelsea harus melakukan itu sebagai klub sepak bola. Mereka akan beralih dari Aubameyang pada akhir musim dan mereka akan mencari alternatif tanpa keraguan," tegas Cascarino.