
Bola.net - Unai Emery telah menekankan pentingnya pertandingan-pertandingan yang akan datang saat Aston Villa dan para penggemar mereka bermimpi untuk kembali ke Eropa setelah tundukkan Fulham.
The Villans berhasil menang atas sang lawan dalam laga lanjutan pekan ke-33 Premier League 2022/23. Bermain di Villa Park, Rabu (26/04/2023) dini hari WIB, mereka tundukkan Fulham dengan skor tipis 1-0.
Hasil tersebut, yang ditentukan oleh gol sundulan Tyrone Mings di menit ke-21 membuat Aston Villa meraih kemenangan kedelapan dalam 10 pertandingan tak terkalahkan, membuat mereka naik ke peringkat lima Premier League.
Advertisement
John McGinn dan kolega berada satu poin di atas Tottenham yang kedapatan akan bertemu Manchester United untuk saling bunuh. Kemudian tim pesaing Villa yaitu Brighton serta Liverpool masing-masing tertinggal empat dan lima poin di belakang mereka.
Simak komentar Emery di bawah ini.
Punya Ambisi
Aston Villa yang masih punya jadwal menghadapi Tottenham, Liverpool, dan Brighton di antara lima pertandingan yang tersisa, tak membuat Emery keder.
Baginya, ia beserta anak asuhnya memiliki ambisi setinggi mungkin dengan menargetkan bermain di kompetisi Eropa musim depan.
"Saya harus mencoba untuk menjadi ambisius, realistis, dan juga, bermain di bawah tekanan - karena saya suka bermain di bawah tekanan. Karena ketika kami bermain di bawah tekanan, itu karena kami harus melakukan sesuatu," ucapnya.
"Kami akan bermain melawan Liverpool, melawan Tottenham, melawan Brighton. Bisa menjadi pertandingan-pertandingan penting untuk benar-benar terus menjadi kandidat untuk mendapatkan posisi di Eropa."
"Saya pikir mimpi-mimpi itu ada di sini - OK, saya pikir ini bagus untuk semua orang, dan kami bisa berbagi dengan para pendukung kami. Namun saya berbicara dengan tim [saya ingin memainkan laga-laga penting]. Seperti hari ini," tegasnya.
Target Amankan Zona Eropa
Villa terakhir kali bermain di Eropa pada tahun 2010, ketika mereka kalah di babak kualifikasi Liga Europa. Musim ini Emery telah melakukan beberapa perubahan untuk klub bermarkas di Villa Park, yang sempat berada di urutan ke-17.
Kemudian beberapa hasil minor serta seret gol pernah mereka alami, hingga puncaknya saat The Villans kalah 0-3 di Fulham pada bulan Oktober, pertandingan terakhir mereka di bawah pelatih, Steven Gerrard.
"Kami hampir mendapatkan (finis 10 besar), dan langkah selanjutnya adalah mencoba untuk menjadi kandidat di posisi Eropa," jelas pelatih asal Spanyol.
Bermain Bagus
Lalu, pada kesempatan yang sama, Emery mengomentari jalanya pertandingan timnya menghadapi Fulham. Pelatih berusia 51 tahun itu menilai tak ada ancaman berarti yang dihadirkan oleh sang lawan dan hanya peluang dari Andreas Pereira hadir itu pun melebar.
"Penampilan yang bagus. Babak pertama kami benar-benar mengendalikan permainan. Babak kedua saya pikir pertandingan sedikit berubah, kami sedikit lebih lelah mungkin."
"Kami tidak mengendalikan permainan dengan bola seperti yang kami lakukan di babak pertama, tetapi saya pikir mereka menuntut kami untuk melakukan hal yang berbeda di babak kedua, dan kami melakukannya," ujarnya.
Sumber: Metro
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2022/23
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 April 2023 18:36
Tak Mau Kalah dari Liverpool, MU Segera Bergerak Dekati Palhinha
-
Liga Inggris 14 April 2023 18:40
Gelandang Fulham Ini Jadi Alternatif Jude Bellingham Bagi Liverpool?
-
Liga Inggris 27 Maret 2023 17:40
Sempat Tertarik, Manchester United Kini Ilfil dengan Pemain Fulham Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...