Suarez Selevel Messi dan Ronaldo?

Suarez Selevel Messi dan Ronaldo?
Suarez disejajarkan dengan Messi dan Ronaldo. (c) AFP
Bola.net - Penampilan hebat Luis Suarez ketika menghadapi Norwich City menuai banyak pujian. Penyerang Liverpool itu dianggap sudah semakin hebat dan mendekati menjadi pemain terbaik dunia.

Meski demikian, pendapat berbeda dikemukakan oleh Edinson Cavani dan Steven Gerrard. Keduanya sepakat bahwa Suarez memang hebat, tetapi mereka tak sepakat ketika membandingkan Suarez dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

"Saya rasa dia sudah semakin mendekat dengan dua pemain terbaik; Ronaldo dan messi. Jika dia terus mempertahankan performanya, Luis bisa mengejar dua pemain itu," terang Gerrard.

Cavani tak sepakat. Ia menganggap Suarez sudah pantas disejajarkan dengan dua monster La Liga tersebut.

"Saya rasa, Luis adalah satu-satunya pemain yang berada di level yang sama dengan Ronaldo dan Messi. Empat gol yang dicetaknya merupakan gol dengan kualitas terbaik," demikian opini Cavani. [initial]

 (mrr/tdm/hsw)