Suarez Ompong di Depan Tim Empat Besar

Suarez Ompong di Depan Tim Empat Besar
Taring Luis Suarez tumpul lawan Chelsea. (c) AFP
Bola.net - Luis Suarez boleh saja memuncaki daftar top skorer Premier League musim ini, namun di hadapan sesama tim empat ia terbukti tak berkutik.

Saat Liverpool dibungkam Chelsea 0-2 di Anfield kemarin, striker Uruguay itu dibuat frustrasi oleh strategi tim tamu dan gagal menambah pundi golnya yang musim ini sudah mencapai angka 30.

Walhasil jika ditotal lawan tim empat besar lainnya - Chelsea, Manchester City dan Arsenal, Suarez sudah mandul gol dalam delapan jam 56 menit di Premier League musim ini.



Dalam masing-masing dua kali pertemuan di Premier League lawan Chelsea, City dan Arsenal musim ini, eks ujung tombak Ajax itu memang sama sekali tak mencetak gol - meski ia turut berperan dengan mengemas assist pada kemenangan kandang atas City dan Arsenal. [initial]

 (opta/row)