'Suarez Bisa Jadi Magnet Bagi Pemain Top Datang ke Anfield'

'Suarez Bisa Jadi Magnet Bagi Pemain Top Datang ke Anfield'
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers yakin keberadaan Luis Suarez akan membantu Liverpool dalam perburuan pemain top dunia.

Suarez, yang baru saja mencetak dua gol untuk menjadikan torehan golnya menjadi 19 gol dari 12 pertandingan, diyakini oleh Rodgers menjadi salah satu faktor yang bisa menarik pemain top ke Anfield.

Pada kesempatan tersebut, Rodgers juga tak lupa memberikan pujian kepada penyerangnya tersebut sebagai sosok pemain komplit.

"Pemain bagus ingin bermain dengan pemain bagus. Tentu saja, ketika anda memiliki pemain seperti Suarez dan Gerrard, maka pemain top pasti ingin bermain dengan mereka," ujar Rodgers.

"Suarez selalu berada di level atas dan sekali lagi, dia mengagumkan. Dia memimpin dari depan, bekerja, melakukan pressing dan sangat pintar ketika bola berada di kakinya," tandasnya.

Performa Suarez pun sukses mengangkat posisi Liverpool dan membawa The Reds menempati papan atas klasemen Premier League.
 (tsr/dzi)