Suara Pemain Liverpool Usai Ikuti Parade Juara: Klub Ini Beda, Aku Cinta Klub Ini!

Suara Pemain Liverpool Usai Ikuti Parade Juara: Klub Ini Beda, Aku Cinta Klub Ini!
Parada juara Liverpool (c) AP Photo

Bola.net - Para pemain Liverpool mengungkapkan perasaannya secara jujur usai mengikuti parade juara pada hari Senin (30/05/2022) kemarin.

Musim ini Liverpool berharap untuk bisa meraih Quadruple. Sayangnya misi mereka menemui kegagalan.

Liverpool cuma bisa meraih trofi Carabao Cup dan Piala FA. Pasukan Jurgen Klopp gagal memenuhi target juara di Premier League dan Liga Champions.

Namun demikian hal tersebut tak menghentikan skuat Liverpool menggelar parade juara, hanya sehari setelah kekalahan mereka di final UCL lawan Real Madrid. Dengan menggunakan beberapa bus, skuat The Reds melaju mengelilingi sejumlah jalan utama di kota pelabuhan tersebut.

Dan seperti sebelumnya parade juara itu pun dimeriahkan oleh para Kopites yang tumpah ruah ke jalanan. Mereka banyak menyalakan bom asap dan suar. Meriah!

Para pemain Liverpool kemudian mengungkapkan apa isi hatinya saat dan usai mengikuti parade juara tersebut. Apa kata mereka? Scroll ke bawah Bolaneters.

1 dari 12 halaman

Tak Bisa Berkata-kata

"Tak bisa berkata-kata. Klub yang luar biasa. Kota yang luar biasa."

2 dari 12 halaman

Kekal!

"Beberapa orang mungkin mengatakan kami tidak memenangkan @ChampionsLeague, tetapi yang lain mungkin mengatakan kami telah memenangkan ETERNITY dengan sekelompok orang yang luar biasa ini."

3 dari 12 halaman

Tak Akan Terlupakan!

"Untuk para penggemar di Liverpool, saya tidak akan pernah melupakan parade hari ini. Terima kasih dari lubuk hati saya! Berarti segalanya untuk para pemain!

"Ini adalah musim yang lama dan kami tidak bisa terus berjuang tanpa Anda di sisi kami. Sampai jumpa musim depan."

4 dari 12 halaman

Nggak Bakal Dihapus!

"Saya tak akan PERNAH menghapus video ini."

5 dari 12 halaman

Makasih Reds!

"Saya tidak berpikir itu akan mungkin terjadi setelah tadi malam, tetapi hari ini adalah salah satu hari terbaik dalam hidup saya. Terima kasih Reds."

6 dari 12 halaman

Tak Akan Melupakan Hari Ini!

"Kita tak akan berhenti. Terbaik selamanya. Yesus. Saya tak akan pernah melupakan hari ini! Terima kasih atas dukungannya yang sulit dipercaya Reds!"

7 dari 12 halaman

Klub Ini Beda!

8 dari 12 halaman

Kembali untuk Lebih!

"Bersyukur untuk ini. Kami akan kembali untuk lebih banyak Liverpool!"

9 dari 12 halaman

Cinta Klub Ini!

10 dari 12 halaman

Hari yang Luar Biasa!

"Terima kasih atas semua dukungan Anda selama musim yang panjang. Dengan dukungan semua orang, kami bisa sampai sejauh ini. Hari ini adalah hari yang indah."

11 dari 12 halaman

Juara di Kota Saya!