Sturridge Pindah ke Napoli?

Sturridge Pindah ke Napoli?
Daniel Sturridge (c) AFP
- Daniel Sturridge akan mendapatkan kesempatan untuk angkat kaki dari di musim panas dan dikabarkan tertarik untuk meminangnya.


Menurut laporan Per Siempre Napoli, klub Serie A siap membayar hingga 20 juta poundsterling untuk sang striker.


Pemain berusia 26 tahun mengalami mimpi buruk selama 18 bulan di Anfield lantaran terus absen karena mengalami cedera.


Ia baru saja kembali fit dan masih dimainkan dengan penuh kehati-hatian oleh manajer Jurgen Klopp.


Ia sudah membuat enam gol musim ini, dan salah satunya ke gawang Manchester United kala tim menang 2-0 di leg pertama babak 16 besar Europa League. Namun demikian, Klopp dikabarkan akan menjual sang pemain di musim panas.


Dan andai itu memang terjadi, Napoli siap menampungnya dengan kompensasi senilai 20 juta poundsterling. Klub Italia bakal bisa memberikan Sturridge jatah bermain di Liga Champions, sesuatu yang tak bisa diberikan oleh Liverpool musim depan. [initial]


 (psn/rer)