Sturridge Minta Pemain Baru Chelsea Cepat Beradaptasi

Sturridge Minta Pemain Baru Chelsea Cepat Beradaptasi
Daniel Sturridge. (c) Adidas
Bola.net - Pemain Baru Chelsea macam Marko Marin, Eden Hazard, Oscar dan Thorgan Hazard perlu adaptasi dengan Liga Inggris. Itu tadi adalah saran Daniel Sturridge untuk rekan-rekannya.

Striker yang sedang membela Britania Raya di Olimpiade itu menyebut cepatnya masa adaptasi adalah salah satu kunci sukses di Stamford Bridge.

"Klub telah berbelanja dengan bagus. Pemain penting seperti Eden Hazard bisa menyajikan perbedaan besar," ucap Stu kepada talkSPORT.

Striker itu menambahkan bahwa ia percaya kualitas individu para pemain baru Chelsea amat tinggi, sehingga akan mudah padu dengan para pemain senior yang sudah ada.

"Paling penting adalah membiasakan diri dalam kerja sama. Sehingga musim perdana yang biasanya sulit akan bisa diatasi." (tsp/lex)